Nakita.id - Salah satu anak presiden yang selalu mendapat sorotan dari warganet adalah putri keduanya, Kahiyang Ayu.
Sejak Kahiyang menikah dengan Bobby Nasution hingga perempuan tersebut melahirkan, warganet tampaknya selalu memerhatikan perubahan kakak Kaesang tersebut.
Baru-baru ini, Kahiyang baru dianugerahi anak pertamanya, Sedah Mirah Nasution.
BACA JUGA: Kahiyang Ayu Unggah Foto Bersama Anak dan Suami, Rambut Putrinya Jadi Sorotan!
Ia melahirkan dengan proses sesar pada Rabu, 1 Agustus 2018 lalu.
Warganet pun penasaran dengan kisah persalinan anak dari orang nomor satu di Indonesia itu.
Hingga Kahiyang mengunggah foto satu keluarga lengkap dan unggahan tersebut langsung dibanjiri komentar warganet yang selama ini menanti-nanti potret perempuan tersebut bersama keluarga kecilnya.
Hari ini, Kahiyang kembali mengunggah foto yang memperlihatkan dirinya pasca melahirkan.
Mengatur Jarak Kelahiran dengan Perencanaan yang Tepat, Seperti Apa Jarak Ideal?
Source | : | |
Penulis | : | Rosiana Chozanah |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR