Nakita.id - Perkembangan teknologi yang kian canggih semakin memberikan kemudahan dalam berbagai aspek, termasuk berbelanja.
Nah, Moms tampaknya harus bersiap karena untuk ke-6 kalinya, Jakarta Great Online Sale (JGOS) 2018 kembali digelar yang diikuti ratusan brand ternama dan marketplace di Indonesia.
Digelar mulai besok, Jumat (24/8) hingga 30 Agustus perayaan belanja tahunan ini menawarkan diskon hingga 95% bagi pecinta belanja online.
"Sebelumnya event ini diadakan bersamaan dengan momen perayaan ulang tahun ibukota DKI Jakarta setiap 22 Juni, untuk tahun ini diundur sekaligus meramaikan Asian Games ke-18," demikian ungkap Irfan Badruzaman selaku Ketua Panitia Jakarta Great Online Sale 2018 dalam Press Conference yang diadakan di Jakarta, Kamis (23/8).
Selain untuk menyemarakkan Asian Games, diharapkan JGOS bisa meningkatkan budaya masyarakat untuk berbelanja online dengan mudah dan aman.
JGOS 2018 menyajikan beragam kategori belanja mulai fashion and sport, mom and baby, beauty, lifestyle, travel, gadget, hingga food and beverages yang menawarkan beragam promo menarik.
BACA JUGA: Intip Kediaman Mewah Vlogger Tasya Farasya yang Serba Ungu, Dapur Uniknya Curi Perhatian
Di kategori fashion, Berrybenka memberikan diskon 75% dan The Executive sebesar 60%.
Sementara itu bagi Moms yang ingin melepas penat dengan berlibur, WearinAsia menawarkan diskon hingga 50% dan panorama tour menyediakan promo hingga Rp 500 ribu.
Tak ketinggalan, ada Shopback yang menawarkan diskon hingga 95% dan ekstra hingga 90% juga cashback sampai dengan 30%.
Bertepatan dengan hari ulang tahun Jakarta ke-491, partisipan JGOS 2018 juga menawarkan promo spesial yang bertemakan angka 49 yang hanya berlangsung pada 24 Agustus 2018.
BACA JUGA: Sukses Jadi Beauty Vlogger Terkenal, Siapa Sangka Tasya Farasya Pernah Lakukan Hal Ini
Untuk Bank BRI, promo ini menggandeng e-commerce tertentu dengan memberikan diskon untuk jumlah dan metode pembayaran tertentu.
Bank BRI memberikan tambahan potongan harga 18% untuk nasabah yang bertransaksi menggunakan kartu kredit atau Debit BRI di merchant e-commerce dan marketplace yang berpartisipasi di event belanja tersebut.
Agar Moms tak melewatkan pesta diskon online ini, bisa mengecek website.www.jakatagreatonlinesale.com juga mengikuti media sosial facebook (facebook.com/jakartagreatonlinesale), twitter (@jgos2018) dan instagram (jgos2018).
Nah Moms, sudah siap berbelanja barang incaran?
BACA JUGA: Cerita Kehamilan Zee zee Shahab yang Mengalami Penyumbatan Placenta
Penulis | : | Erinintyani Shabrina Ramadhini |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR