Nakita.id - Setiap orangtua tentu menginginkan Si Kecil mengalami pertumbuhan serta perkembangan yang sehat dan sempurna.
Tapi pada kenyataannya orangtua kerap tidak menyadari kalau ada beberapa kebiasaan yang justru bisa mengganggu pertumbuhan fisik Si Kecil.
Fatalnya bahkan bisa sampai menghambat tumbuh kembangnya.
Seperti beberapa kebiasaan yang tanpa disadari ternyata mengganggu pertumbuhan kaki bayi. Apa sajakah itu?
1. Membiasakan bayi duduk dengan posisi huruf W.
Bayi menyukai duduk dengan posisi ini. Tapi jika kita biasakan itu sama saja menstimulasi kakinya untuk menjadi tidak normal, bengkok dan melengkung keluar.
Jadi, anak di usia berapa pun tidak boleh duduk dengan posisi W.
Kalau alasannya bayi belum bisa duduk dengan seimbang, lebih baik jangan paksakan bayi duduk sendiri.
Jika saatnya dia sudah bisa duduk sendiri, duduk bersila atau kaki selonjoran ke depan bukan masalah karena dia tidak akan jatuh.
Duduk bersila atau selonjor akan membuat kaki terstimulasi untuk berotasi ke dalam.
2. Mengenakan popok sekali pakai terus menerus
Jika kita melihat Si Kecil berjalan dengan posisi kaki melebar ke samping, bisa jadi popok sekali pakai adalah penyebabnya.
Malah jika anak sudah terbiasa dengan popok sekali pakai, saat dilepas dia tidak akan mampu untuk berdiri dan berjalan dengan kaki lurus.
Jika kita luruskan anak tidak akan mempunyai keseimbangan, dan dia malah akan semakin melebarkan kakinya dengan tujuan untuk mendapatkan keseimbangan saat berdiri dan berjalan. Sayang, kan?
Bukan berarti mengenakan popok sekali pakai tidak boleh. Hanya saja jangan dibiasakan setiap waktu. Gunakan hanya saat tidur atau bepergian saja.
3. Menggendong anak di samping dan di depan menghadap penggendong
Ingat pertumbuhan kaki bayi adalah dari terbuka keluar menuju ke arah dalam (rotasi ke dalam).
Nah, jika menggendong di samping atau di depan menghadap penggendong, kaki bayi justru distimulasi terbuka.
Jadi jika ingin menggendong bayi, lakukanlah dengan cara yang tidak membuat kaki anak terbuka.
Contoh, menggendong dengan posisi mendekap bayi, bayi berbaring, atau menyandarkan dada bayi ke salah satu dada kita dengan posisi tegak.
Baca Juga: Masih Sering Terjadi Kesalahan, Ternyata Begini Cara Aman Membedong Bayi Baru Lahir
4. Membiasakan anak menggunakan baby walker
Saat duduk di baby walker posisi kaki bayi biasanya melengkung ke arah luar dan berjinjit.
Nah, jika ini berlangsung lama dan sering, akan membuat bayi jinjit saat berjalan tanpa baby walker.
Dengan mengetahui kebiasaan-kebiasaan yang mengganggu pertumbuhan kaki bayi, tentunya Moms dan Dads kini bertekad untuk menjalani kebiasaan-kebiasaan baru yang mendukung pertumbuhan kaki.
Sehingga di kemudian hari, kita tidak akan direpotkan mengantar anak terapi, sedih melihat anak menggunakan alat yang mengoreksi kakinya, tidak kerepotan memilih sepatu dan celana, juga bisa tersenyum saat melihat tingkah lucu Si Kecil mengenakan pakaian yang modis.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
KOMENTAR