Nakita.id - Selama ajang olahraga Asian Games 2018 berlangsung, penampilan para atlet Indonesia ramai menarik perhatian publik.
Baik penampilannya di depan lapangan maupun penampilannya di belakang lapangan.
Adapun beberapa atlet yang cukup menarik perhatian publik ialah atlet bulu tangkis, Kevin Sanjaya dan Jonathan Christie.
BACA JUGA: 180 Derajat Manglingi, Tampilan Evelyn Mantan Istri Aming Sukses Hebohkan Warganet, Mirip BCL
Kevin Sanjaya dan Jonatan Christie alias Jojo berhasil menarik perhatian publik karena permainannya yang apik dan terus meningkat selama pertandingan.
Selain itu, keduanya juga memiliki paras yang tampan dan kebiasaan yang tidak biasa.
Kevin Sanjaya dikenal memiliki kebiasaan bersikap tengil di lapangan sedangkan Jojo dikenal memiliki kebiasaan membuka baju setelah menang bertanding.
Kemampuan dan kebiasaan mereka ini lah yang lekat dalam benak publik dan membuat keduanya istimewa.
BACA JUGA: Intip Rumah Baru Justin Bieber Senilai Rp 73 M, Ada Area Balap Kuda Hingga Danau Pribadi
Nah, baru-baru ini beredar video singkat yang menampilan kejadian lucu di antara keduanya.
Dimana Kevin Sanjaya secara diam-diam mengintip Jojo yang tengah bertanding.
Di balik tirai hitam yang besar, Kevin Sanjaya terlihat diam-diam mengintip Jojo yang saat itu tengah bertanding melawan Nishimoto Kenta asal Jepang.
[Askmf]
Kevin memantau muridnya berlaku tengil di lapangan ????
"Ayo Jo jangan lupa harus tengil"
"Jangan lupa lepas baju nak"
"Yak! Bagus ngepel lantai!"pic.twitter.com/mQuYOfOUMN— askMF ???????? (@askmenfess2) August 27, 2018
BACA JUGA: Selain Jeruk, Ini Buah Lainnya yang Sebaiknya Dihindari Ibu Menyusui
Video tersebut diunggah oleh Ng Weng Chi, ia adalah fans dari Kevin Sanjaya, sekaligus pemain tunggal putri asal Macau.
Dalam waktu yang singkat, video tersebut viral dan menjadi pembicaraan publik di media sosial.
Banyak di antara mereka yang mengaku gemas dengan ekspresi Kevin Sanjaya saat diam-diam mengintip Jojo.
@paanciy: Ngintip aja tengil, gemasss
@sapimelotot: Ngintip-ngintip kaya bocah mau pentas
@deeanansh: Kenapa gemes banget si kepinnn
@laystha: Kevin lucu banget sih
@andhiniyuls: hahah ada-ada aja kevin
BACA JUGA: Studi Buktikan Hamil di Usia 35 Tahun Bisa Perpanjang Umur Hingga Awet Muda
Bantu Kurangi Tanda Penuaan Dini, Collagena Hadir Penuhi Kebutuhan Kolagen Sebagai Kunci Awet Muda
Source | : | |
Penulis | : | Fadhila Auliya Widiaputri |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR