Nakita.id - Nama Krisdayanti sudah mulai terkenal sejak dirinya mengikuti ajang kompetisi menyanyi pada Asia Bagus di Jepang 1992.
Sejak saat itu, Ia merilis banyak lagu hits yang seketika langsung disukai banyak orang.
Setelah itu, kariernya kian naik hingga menjadi satu diantara Diva Pop terkenal Indonesia.
BACA JUGA: Isi Hatinya Tentang Krisdayanti Terbaca, Aurel Hermansyah Menangis!
Hingga akhirnya Ia bertemu dengan Anang Hermansyah dan memiliki 2 anak, Aurel serta Azriel.
Meski dirinya sudah berpisah dengan Anang, hubungan dirinya dengan kedua anak kandungnya masih tetap baik-baik saja.
Untuk mengenang kembali masa-masa awal karier KD, Ia pun mengunggah foto saat dirinya bersama Dewi Gita mengikuti ajang kompetisi Asia Bagus pada 1992 di Jepang silam.
Awalnya, foto tersebut diunggah oleh pemilik akun @dicky_r_triputra yang kemudian diunggah ulang oleh KD.
Source | : | Instagram,wikipedia |
Penulis | : | Rosiana Chozanah |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR