Saat itu, ia mengatakan bahwa ia tidak tahu apakah ia akan menikah dengan Habib Usman atau tidak, mengingat kedua orangtuanya sudah memberi lampu kuning bagi Kartika.
"Sekarang justru orangtua yang kadang orangtua aku dan orangtua Habib kayak yang udah deh gini gini (nikah), kita kan yang namanya anak diaminin, nggak mau takabur buru-buru iya, langsung enggak," ungkap Kartika saat itu.
BACA JUGA: Ingin Nikah Muda, Dul Rela Cari Modal Sendiri Tanpa Dompleng Orangtuanya
Menanggapi kabar pernikahannya dari beredarnya gosip tentang dirinya, Kartika Putri mengunggah insta stories, seolah memberi klarifikasi tentang kabar tersebut.
Ia mengunggah video dengan latar suaranya.
"Assalamualaikum, terimakasih banyak yang udah jawab salamnya dan bila ada pertanyaan, Insya Allah pasti akan dibaca dan akan dijawab pertanyaanna, sekali lagi terimakasih," ucapnya dalam video tersebut.
BACA JUGA: Berada di Indonesia, Personel Super Junior Ini Selalu Gunakan Bahasa Indonesia
Kartika juga menuliskan kalimat dalam insta stories-nya tersebut.
"Karena kondisi aku masih belum sehat banget, jadi aku memilih untuk skip dlu ya pertanyaannya. Tapi tenang aja InsyaAllah akan aku jawab. Jadi sabar dulu yaahh..
Jangan malah membuat kesimpulan sendiri dan malah mengarang bebas ke ara suudzon dan fitnah," tulisnya.
Unggahan tersebut seakan memberi klarifikasi tentang banyaknya pertanyaan yang muncul di akun Instagram-nya, juga doa yang beragam dari masyarakat yang mengira bahwa Kartika resmi menikah. (*)
Source | : | |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR