Nakita.id - Komedian dan presenter, Entis Sutisna atau yang lebih akrab disapa Sule akhirnya angkat bicara mengenai kisruh rumah tangganya.
Rumah tangga Sule yang awalnya sepi pemberitaan dan terlihat adem ayem membuat publik kaget setelah istrinya, Lina menggugat cerai komedian ternama ini.
Pada awal kisruh rumah tangga, Sule masih bersikeras untuk mempertahankan rumah tangganya dan tidak ingin mengabulkan gugatan cerai sang istri.
Baca Juga : Sekian Lama Bungkam, Sule Angkat Bicara Sampai Bersumpah Terkait Isu Selingkuh dengan Pramugari
Seperti tidak menggubris usaha Sule untuk berdamai, Lina ngotot tetap ingin berpisah dengan laki-laki yang telah mengarungi bahtera rumah tangga dengannya selama 20 tahun itu.
Saat ini, sidang perceraian Sule dan Lina masih bergulir di pengadilan, namun beredar isu kalau Lina sudah memiliki laki-laki lain.
Foto Lina dan seorang laki-laki berkacamata tersebar di dunia maya, dan menguatkan spekulasi publik bahwa Lina sudah punya pengganti Sule.
Baca Juga : 3 Tahap Perkembangan Otak Si Kecil yang Harus Moms Perhatikan
Menanggapi hal ini, Sule malah mengeluarkan reaksi di luar dugaan.
Sule mengaku menyesal dan meminta maaf karena selama menikah dengan dirinya, Sule tidak bisa membuat Lina bahagia.
Lebih lanjutnya, Sule mendoakan agar perempuan yang telah memberikan Ia empat orang anak ini bisa bahagia.
Baca Juga : Demi Bersekolah, Bocah 8 Tahun Ini Harus Lintasi 2 Negara Setiap Harinya!
Source | : | tribun bogor |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR