Nakita.id - Keluarga Ahmad Albar kembali diterpa kabar buruk setelah kepergian anak ketiganya, Faldy Albar beberapa hari lalu.
Kali ini anak keempat dari Rini S Bono, Ozzy Albar diciduk polisi terkait kasus penyalahgunaan narkotika.
Melansir dari beberapa sumber, Ozzy Albar ditangkap pihak kepolisian di kawasan Jakarta Selatan pada Selasa (11/9) malam.
Baca Juga : Haru, Ibunda Faldy Albar Hanya Bisa Saksikan Pemakaman Putranya Lewat Video Call
Saat ini putera vokalis God Bless ini masih menjalani pemeriksaan oleh penyidik mengenai barang bukti dan kronologi penangkapan di Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya.
Kabar penangkapan Ozzy Albar terkait dugaan kasus narkoba ini tak hanya menambah panjang daftar artis dan anak artis yang menyalahgunakan narkotika.
Ia juga menambah daftar anggota keluarganya yang pernah bermasalah pada kasus narkotika.
Pasalnya Ozzy Albar bukan satu-satunya anak sang rocker Ahmad Albar yang pernah terseret kasus narkotika.
Sebelum Ozzy Albar, Fachri Albar, anak kedua Ahmad Albar juga terjerat kasus narkoba.
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Source | : | berbagai sumber |
Penulis | : | Shevinna Putti Anggraeni |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR