Diakui oleh Rachel, dermatitis atopik yang dialami oleh Si Kecil Xabiru hanya kambuh ketika ia bertemu dengan faktor pemicunya, misalnya seperti saat mereka sedang berlibur ke Jepang.
"Jadi, pas ke Jepang aku pakai sabun dan lotion yang dianjurkan dokter karena ukurannya lebih kecil untuk travel, Biru juga sudah 9 bulan sekarang mungkin kulitnya lebih kuat pas penyakitnya kambuh," ujar Rachel.
"Dia tidak membaik sama sekali, pas pulang ke Jakarta aku sempat panik karena mukanya ya Allah mau nangis melihatnya merah-merah semua, udah gitu dokternya tutup karena tanggal merah, tapi pas aku balik ke sabun Biru yang lama, dia benar-benar membaik," lanjut Rachel bercerita.
Setelah memakai produk yang cocok, akhirnya kondisi dermatitis atopik Xabiru pun membaik, rumah merah yang ada di pipinya menghilang.
Baca Juga : Inilah Bentuk Stimulasi pada Bayi Usia 6 Hingga 9 Bulan untuk Melatih Kecerdasannya
Source | : | Instagram,atopicdermatitis.net |
Penulis | : | Finna Prima Handayani |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR