Nakita.id - Beberapa hari belakangan ini, selebriti kenamaan Jessica Iskandar serta kakaknya, Erick Bana Iskandar, tengah dirundung masalah.
Berawal dari sebuah kontrak bisnis dari produk kecantikan Lip Cream Matte, CV. Pratiwi Aestheticare
Ramainya kabar ini membuat pembawa acara yang akrab disapa Jedar dan Erick ini buka suara.
Baca Juga : Tas Jessica Iskandar Dibongkar, Ria Ricis Tak Menduga Ada Benda Ini di Dompetnya!
Di dalam bisnis ini, Jedar 'berperan' sebagai brand ambassador produk lip cream matte tersebut yang bertugas mempromosikan kepada publik.
Jedar mengaku bahwa dirinya tidak tahu menahu masalah pemasaran dan keuangan yang diurus oleh kakaknya.
"Aku sebenarnya enggak tahu gimana kejelasannya.
Sebenarnya kalau rincinya yang lebih jelasnya harus tanya sama Erick kalau aku sih sendiri sebagai nama aku yang dipakai, aku juga bingung," ujar Jessica saat ditemui tim Grid.ID di kawasan Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara, Sabtu (15/9/2018) kemarin.
Padahal, Jedar mengaku selama ini dirinya sudah melakukan tugasnya dengan baik sebagai brand ambassador.
"Selama ini aku udah kerjain kerjaan aku, kayak promosi, pakai produknya, bantuin promosiin ke temen-temen artis," sambungnya.
Mengatur Jarak Kelahiran dengan Perencanaan yang Tepat, Seperti Apa Jarak Ideal?
Source | : | tribun jakarta |
Penulis | : | Rosiana Chozanah |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR