Nakita.id - Biasanya orangtualah yang merawat anak-anaknya hingga dewasa namun berbeda dengan keadaan anak perempuan yang masih berusia 6 tahun ini.
Seorang anak perempuan di China harus merawat ayahnya seorang diri yang mengalami lumpuh akibat kecelakaan beberapa tahun lalu.
Ayahnya yang bernama Tian Haicheng (38) pernah mengalami kecelakaan mobil empat tahun lalu yang mengakibatkan dirinya lumpuh dan tidak bisa berjalan.
Baca Juga : Ruben Onsu Menjadi Target Energi Jahat, Begini Kata Ki Kusumo
Kini untuk berjalan ia harus menggunakan kursi roda yang didorong anak perempuannya.
Selain itu juga Tian mengalami depresi lantaran selain lumpuh istrinya juga tega meninggalkan dirinya bersama sang anak.
Memang tega, namun karena perempuan ini sangat menyayangi ayahnya ia rela merawat ayahnya, dari menyuapi makanan hingga mengajaknya berjalan-jalan.
Baca Juga : Gempa Tsunami Palu: Inilah Quick Response Bencana yang Dibuat Artis-artis Indonesia
Tidak hanya itu, semua pekerjaan rumah pun dilakukan anak perempuan ini mulai memasak, membersihkan rumah, dan yang pasti merawat ayahnya.
Wapres Gibran Minta Sistem PPDB Zonasi Dihapuskan, Mendikdasmen Beri Jawaban 'Bulan Februari'
Source | : | odditycentral.com |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR