Nakita.id - Sebuah rekaman mendadak viral di mana di dalamnya terlihat seorang perempuan jatuh dan meninggal akibat asik berswafoto di pinggir balkon lantai 27 gedung pencakar langit.
Setelah ditelusuri, ternyata perempuan itu bernama Sandra Manuela Da Costa Macedo berusia 44 tahun.
Ibu dari dua anak ini diduga kehilangan keseimbangan saat bersandar di pegangan balkon saat ia mengambil foto.
Baca Juga : Ibu Roro Fitria Meninggal, Momen Terakhirnya dengan Raden Retno di Pengadilan Setelah 6 Bulan Terpisah
Pekerja konstruksi terdekat yang merekam kejadian itu dari awal, si perempuan asik berswafoto dan ia merasa khawatir perempuan yang direkamnya itu akan terjatuh.
Dan kekhawatirannya itu benar terjadi sebab beberapa menit kemudian Sandra jatuh dengan posisi badan terebih dahulu.
Menurut saksi, Sandra masih memegang selfie-stick saat dia jatuh.
Paramedis bergegas ke Luxor Tower yang berada di lingkungan ternama Panama City, El Cangrejo tepat setelah jam 10 pagi waktu setempat pada hari Jumat (15/10/2018) ini.
Sumber-sumber polisi mengatakan kepada media setempat bahwa mereka pikir tubuhnya terdorong oleh hembusan angin yang membuatnya tak seimbang setelah menghabiskan beberapa menit mengambil foto.
Menurut laporan, Sandra baru saja pindah ke Panama baru-baru ini dari kota utara Portugal Vila das Aves.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Metro |
Penulis | : | Rosiana Chozanah |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR