Nakita.id - Moms rajin membersihkan rumah karena tak ingin bila tiba-tiba ada tamu datang dan rumah terlihat berantakan.
Tetapi di saat yang sama, Moms merasa rumah selalu terlihat tampak kotor dan tidak pernah bersih.
Jangan sedih, ahli kebersihan Kadi Dulude, pemilik Wizard of Homes NYC, memberikan nasihat tentang hal-hal yang dapat dilakukan ketika rumah sedang berada di luar kendali Moms.
Baca Juga : Jangan Pergi ke Rumah Sakit Lewat dari Jam 3 Sore, Akibatnya Fatal!
1. Simpan pernak-pernik dengan minimal
"Sumbangkan apa pun yang tidak Anda butuhkan setiap hari.
Jika Anda memiliki banyak pernak-pernik, pertimbangkan untuk hanya menyimpan sedikit demi sedikit.
Semakin sedikit barang yang dimiliki, semakin mudah untuk berkeliling dan seluruh rumah jadi bebas debu dalam hitungan menit," jelas Kadi.
Baca Juga : Trik Simpan Buah dan Sayur di Kulkas Agar Tak Cepat Busuk, Nomor 6 Belum Banyak yang Tahu!
2. Jaga kebersihan dapur setiap kali menggunakannya
"Cobalah untuk menyimpan beberapa peralatan kecil di tempat terbuka.
Bersihkan permukaan dan cuci piring saat memasak.
Bersihkan semua rak dapur segera setelah memasak atau makan, dan lakukan pembersihan setelah masak agar lebih mudah," terangnya.
3. Sediakan pembersih yang berguna di kamar mandi
"Simpan kain microfiber atau handuk kertas dan botol semprot pembersih di kamar mandi setiap saat.
Sehingga Anda dapat cepat menghapus rak atau sela-sela peralatan saat mulai kotor," terang Kadi.
Baca Juga : Beli Kacamata Bisa 'Gratis' dengan BPJS Kesehatan, Catat Caranya Moms!
4. Jagalah kebersihan
"Singkirkan barang-barang saat Anda selesai menggunakannya, jadi tidak akan ada yang mulai menumpuk di lantai, sofa, dan meja.
Jika Anda melihat kaus kaki kotor di lantai, angkat dan bawa ke keranjang cucian saat sedang menuju ke sana.
Bawa piring kotor ke dapur tepat setelah selesai makan," jelasnya.
Hal-hal yang ditumpuk terlalu lama dan ditunda-tunda membuat rumah tampak kotor.
Baca Juga : Keseruan Reuni Pemain Bajaj Bajuri di Pernikahan Anak Mat Solar
5. Minta bantuan
Tidak apa-apa untuk mengakui bahwa Moms tidak dapat mengikuti segala sesuatunya sendiri, terutama jika Moms punya kesibukan tinggi.
Terlebih lagi, tidak sehat bagi pikiran atau tubuh Moms untuk hidup di ruang yang berantakan.
Source | : | apartmenttherapy.com |
Penulis | : | Amelia Puteri |
Editor | : | Nakita_ID |
KOMENTAR