Meskipun stroke dapat didiagnosis selama kehamilan, janin tidak dapat benar-benar dirawat untuk kondisi sampai setelah mereka lahir.
Begitu bayi lahir, tidak mungkin membalikkan kerusakan yang disebabkan oleh stroke.
Oleh karena itu, untuk mencegah stroke sebaiknya ibu hamil harus mengonsumsi makanan dengan benar, menahan diri untuk merokok, dan menghindari dehidrasi.
Jika ibu hamil memiliki sejarah atau riwayat keluarga gangguan pembekuan, sebaiknya lakukan pengujian untukmelihat apakah dia membawa masalah genetik yang disebut Faktor V Leiden yang dapat menyebabkan pembekuan pada bayi.
Jika dokter tahu bahwa bayi mungkin memiliki kondisi ini, mereka dapat mengambil langkah yang diperlukan untuk mengelolanya.
Begitu bayi lahir, dehidrasi kadang bisa menyebabkan darah menggumpal.
Baca Juga : Berita Kesehatan: Curahan Pilu Angelina Jolie Lakukan Operasi Angkat Payudara dan Rahim Untuk Hindari Kanker
Bawalah bayi baru lahir untuk menemui dokter jikamelihat tanda-tanda dehidrasi seperti mulut kering, kurang dari enam popok basah per hari, mata tanpa air dan cekung, ubun-ubun cekung ('titik lunak' di bagian atas kepala bayi yang baru lahir), dan kulit kering.
POLYTRON Luncurkan Kitchenmate Oven Listrik, Memasak Jadi Makin Mudah dan Praktis
Source | : | Australia Plus ABC,aboutkidshealth.ca |
Penulis | : | Fadhila Auliya Widiaputri |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR