Tak hanya dari prosesi adat dan dekorasi, namun juga dari pakaian yang digunakannya.
Merupakan keturunan Jawa dan menjadi istri seorang pangeran, Reisa pun tampil cantik bak putri, Moms.
Reisa yang biasa tampil modern dengan baju kasual atau dress, kali ini tampil beda dengan baju khas Jawa.
Ia tampil anggun dengan kebaya berwarna biru muda lengkap dengan jariknya.
Penampilannya semakin terlihat cantik bak putri Solo dengan menggunakan sanggul atau konde khas Solo, Moms.
Baca Juga : Selalu Tampil Perfect, Ussy Sulistiawaty Sebut Andhika Aslinya Nol Karena Hal Ini
Tampil serasi, sang suami pun juga terlihat menggunakan baju adat Jawa, yaiut beskap.
Suami dokter Reisa ini tampak gagah dengan beskap berwarna cokelat lengkap dengan jarik dan blankonnya.
Tak mau kalah dengan kedua orangtuanya, anak-anak dokter Reisa pun juga menggunakan pakaian khas Jawa.
Ania, putri pertamanya tampil cantik dengan kebaya kutubaru motif bunga.
Rekap Perjalanan Bisnis 2024 TikTok, Tokopedia dan ShopTokopedia: Sukses Ciptakan Peluang dan Dorong Pertumbuhan Ekonomi Digital
Source | : | |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR