"Bagaimana ya, aku yakin kalau memang itu hamil, ya aku tahulah. Kan kami waktu yang dulu itu benar-benar keguguran, aku yang bawa darahnya itu satu gumpalan," ujar Vicky.
"Ya dulu dia sakit-sakit itu aku jadi tahu ngitung kalau dia enggak ininya (menstruasinya) sekian. Tapi yang lebih tahu dianya lah," sambungnya.
Apabila Angel memang benar hamil, Vicky pun berniat membatalkan gugatan cerainya pada sang istri.
Baca Juga : Mengaku Masih Sayang Yeslin Wang, Delon Justru Kedatangan Perempuan Beranak, Siapa?
Ia mengaku merasa berdosa jika menceraikan Angel dalam keadaan berbadan dua.
"Ya Allah, aku kan jadi merasa berdosa banget nih, istriku lagi hamil terus aku ceraikan juga," tambahnya.
Mantan tunangan Zaskia Gotik ini pun mengaku bahagia apabila Angel benar-benar hamil, ia melihat kesempatan ini sebagai jalan agar rumah tangga mereka bisa dipertahankan.
"Ya kan sangat bahagia banget ya yang pasti. Jadi kalau Allah kan Tuhan kan maha membolak-balikkan hati siapapun, kalau memang dia terbukti hamil dan memang nyata real ya berarti ini adalah perdamaian, cara Allah melalui apapun," kata Vicky.
Source | : | Kompas.com,nakita.id |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR