Nakita.id - Terkadang kejadian mengejutkan bisa datang dari mana saja termasuk orang yang sudah meninggal sekalipun.
Misalnya kisah seorang pria asal Si Ka Ket, Thailand bernama Sarkorn Sachewa ini.
Di mana ia kembali ke rumah pada 7 bulan kemudian setelah kematiannya.
Melansir dari South China Morning Post, awalnya Sakorn dilaporkan meninggal pada 18 Mei 2017.
Baca Juga : Nafa Urbach Pernah Didekati Sahrul Gunawan, Sudah Bikin Ge-er, Nyatanya Ditolak
Menurut laporan, ia pindah ke Bangkok untuk bekerja di kapal nelayan selama dua tahun.
Namun, selama itu pula ia tidak pernah menghubungi satupun anggota keluarganya.
Lalu, pada Mei 2017 polisi setempat menghubungi keluarganya dan melaporkan kematiannya.
Dia dilaporkan meninggal dunia karena penyakit pencernaan di rumah sakit di Bangkok.
Keluarganya jelas terkejut dan sedih mendengarnya, dan selanjutnya mereka mencari mayatnya di fakultas kedokteran, di rumah sakit Vajira dari Navamindradhaj University.
Namun ketika mereka hendak mengklaim tubuh Sakorn, sepupunya bernama Nakornchai menyadari bahwa gigi depan mayat yang diduga Sakorn itu tampak berbeda.
Pasalnya, Sakorn telah kehilangan kedua gigi depannya, sedangkan mayat yang diklaim adalah Sakorn masih memilikinya.
Source | : | Intisari |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR