Alih-alih ingin mengepul drum bekas tersebut, mereka berdua justru dikagetkan dengan penemuan kerangka manusia yang dicor dengan beton di dalam tong.
"Saya mau ambil drum, saya buka baunya menyengat, ternyata kelihatan ada tulang dicor," ucap Muji seperti dikutip dari Tribun Jabar.
Setelah melihat hal yang tidak wajar tersebut, mereka menceritakan hal itu pada orang-orang dan memutuskan untuk melapor pada polisi.
Baca Juga : Tak Terima Dirinya Dijadikan Meme Bahaya Merokok, Indro Warkop : Cek dan Ricek Dulu ke Orangnya!
Mendapatkan laporan itu, polisi berkoordinasi dengan tim SAR Sukoharjo untuk mengeluarkan kerangka tersebut dari dalam tong.
Untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut, kerangka manusia tersebut dibawa ke unit Forensik RSUD Kota Solo.
Hasil pemeriksaan petugas laboratorum forensik memperkirakan bahwa kerangka yang dicor di dalam tong tersebut berjenis kelamin laki-laki.
Baca Juga : Jessica Mananohas Meninggal Dunia Akibat Dibakar Sang Ibu, Penyebab Perilaku Kejam Ibunya Tak Masuk Akal!
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Source | : | Kompas.com,tribun solo,Tribun Jabar |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR