Nakita.id - Siapa yang tak menyukai traveling? Rasanya hampir semua orang menyukainya ya Moms.
Tapi tahukah Moms, traveling tak hanya menyenangkan tetapi juga memiliki manfaat lainnya yang jarang diketahui banyak orang.
Traveling bisa menjadi obat alternatif terbaik yang bisa membuat Moms tetap sehat dan kuat.
Baca Juga : Banyak Moms Tak Tahu, Bayi yang Sering Diajak Bepergian Lebih Cerdas
Berikut beberapa manfaat yang didapatkan, Moms:
1. Baik untuk kesehatan tubuh
Untuk mengatasi berbagai kuman dan infeksi, tubuh Moms membutuhkan antibodi yang merupakan protein kecil yang dapat melindungi dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh dari patogen yang merugikan.
Traveling menjadi probiotik terbaik, karena ketika Moms melakukan perjalanan dari satu tempat ke tempat lain, tubuh Moms mungkin akan terkena bakteri baru dan beradaptasi dengan mereka, sehingga membuatnya lebih kuat untuk melawan infeksi.
2. Menghilangkan stres
Traveling dapat menghilangkan semua stres yang Moms alami sehari-hari.
Baca Juga : Si Kecil Sering Muntah Setelah Makan? Yuk Moms Ketahui Penyebabnya!
Bahkan, Moms pun menjadi lebih bahagia, ceria dan bebas dari rasa cemas.
Ini juga bisa menjadi salah satu obat terbaik untuk mengatasi depresi.
Sebuah penelitian menunjukkan, setelah liburan selama tiga hari, orang merasa cukup istirahat, dan suasana hati pun menjadi lebih baik.
3. Menjaga otak tetap tajam dan aktif
Traveling memberi kesempatan bagi pikiran Moms untuk berkembang dengan bertemu banyak orang baru, beradaptasi dengan situasi baru, dan membuat Moms mengetahui kebudayaan negara lain.
Pengalaman baru ini tentu meningkatkan fleksibilitas dan kreativitas kognitif.
Baca Juga : Cara Berhubungan Intim Tahan Lama Tanpa Obat, Hindari Posisi Bercinta Favorit
Sementara itu, menurut Journal of Personality and Social Psychology, traveling dan belajar di luar negeri juga memiliki hubungan yang erat dalam menstabilkan emosi dan pemikiran yang terbuka.
4. Mencegah penyakit jantung
Jika Moms suka dan sering traveling, peluang terkena penyakit jantung lebih rendah dibandingkan dengan orang yang jarang traveling.
Berdasarkan Framingham Heart Study menunjukkan, orang yang lebih banyak melakukan traveling setiap tahunnya, jauh lebih rendah terkena serangan jantung atau berbagai masalah jantung lainnya.
Baca Juga : Berbagai Cara Alami Redakan Batuk Bayi Tanpa Obat, Moms Harus Tahu
Mulia Aroma dan TechnicoFlor Gelar The Timeless Journey 2024, Membuka Peluang Baru Bagi Profesi Ahli Parfum Lokal
Source | : | thehealthsite.com |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR