Nakita.id - Dapur menjadi salah satu bagian rumah yang pastinya sangat disukai para Moms.
Moms pastinya ingin punya dapur yang luas dan rapi.
Tapi bagaimana jika dapur yang kita miliki tak luas?
Moms tak perlu khawatir sebab ada cara tepat untuk menata dapur kecil jadi luas dan rapi.
Penasaran seperti apa caranya? Ini dia yang bisa Moms lakukan seperti dilansir dari Idea Online.
Baca Juga : Cuma Pakai Tepung Terigu, Wastafel Dapur Moms Bisa Mengilat! Begini Caranya
1.Perhatikan jarak kulkas
Beri jarak antara dinding dan lemari es untuk pendinginan kondensator kulkas.
Beri juga jarak 10cm di sisi kanan kulkas atau sesuai dengan arah bukaan pintu kulkas agar dapat dibuka maksimal.
Jangan letakkan lemari es bersebelahan langsung dengan kompor atau oven.
2. Wilayah kerja di dapur
Wilayah kerja adalah daerah bebas yang harus ada antara meja dapur yang letaknya berhadapan, setidaknya harus berjarak 90cm.
Jarak tersebut untuk mewadahi kebutuhan orang berdiri dan bekerja di dapur, serta membungkuk dan berjongkok saat mengambil barang dari kabinet bawah.
Jika merangkap jalur sirkulasi, jarak tersebut minimum 150 cm.
3. Jarak meja dapur
Jarak antara meja dapur dengan dasar kabinet atas sekitar 50—60cm.
Ini adalah jarak ideal agar barang di dalam kabinet atas dapat dijangkau dengan mudah.
Baca Juga : Irwan Mussry Putuskan Desy Ratnasari Setelah 8 Tahun Pacaran, Ini Alasan Pria Tak Ingin Menikah!
4. Letak bak cuci
Letakkan bak cuci dekat jendela.
Beri ruang sekitar 30cm di kanan dan kiri bak cuci untuk meletakkan piring-piring.
Jangan meletakkan bak cuci dekat dengan kompor karena percikan air akan mengganggu proses memasak.
5. Jarak kosong di bawah kabinet
Lekukan di bawah kabinet sekitar 10cm ditujukan agar orang dapat berdiri tegak menghadap meja dapur tanpa ujung kaki berhimpitan dengan kabinet.
Selain itu, lekukan tersebut berguna pada saat mengepel lantai.
Pintu kabinet dapat terjaga kebersihan dan kelembapannya karena tidak ternoda oleh kain pel yang kotor dan basah.
Baca Juga : Ibu dan Kakaknya Jadi Korban Lion Air JT 610 Jatuh, Anak Ini Unggah Kenangan Terakhir di Bandara!
6. Letak kompor
Letakkan kompor minimal 30cm dari jendela.
Jangan letakkan kompor terlalu dekat dengan jendela karena angin yang berhembus akan meniup api kompor.
7. Tinggi dan lebar meja dapur
Ketinggian meja dapur tempat bak cuci, kompor, dan meja kerja sebaiknya setinggi pinggul, yaitu 85—90cm dari lantai.
Agar saat bekerja, posisi tangan tidak terlalu tinggi atau rendah yang mengakibatkan pegal.
Lebar meja dapur yang nyaman sekitar 60cm.
Dengan ukuran ini, tangan dapat dengan leluasa bergerak dan memungkinkan kompor dan bak cuci standar terpasang.
Source | : | idea online |
Penulis | : | Gisela Niken |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR