Nakita.id - Kebenaran gosip Ayu Ting Ting berpacaran dengan Fransen Susanto hingga kini belum terjawab.
Rudy Salim, sahabat Raffi Ahmad yang menjadi orang pertama mengatakan Ayu Ting Ting kekasih Fransen Susanto pun tak memberi kejelasan lebih lanjut.
Publik mulai penasaran hubungan Ayu Ting Ting dan Fransen Susanto yang diketahui sudah beristri dan beranak 3.
Baca Juga : Rudy Salim Klarifikasi Hubungan Ayu Ting Ting dan Fransen Susanto, Apa Arti Selama Ini Nyaman?
Baca Juga : 3 Inspirasi Batik ala Selebgram Hijab yang Cocok Untuk Kondangan
Melansir dari Youtube Cumcicumi, Ayu Ting Ting selalu berusaha menghindar ketika awak media meminta konfirmasinya.
Ayu Ting Ting menyadari gosip tentang dirinya dan Fransen Susanto berawal dari ucapan Rudy Salim di acara Hitam Putih.
Beberapa waktu lalu Ayu Ting Ting hanya bungkam dan enggan berkomentar.
Setelah dikejar awak media terus menerus, Ayu Ting Ting pun mengakui kalau dirinya sudah mengenal Fransen Susanto sejak lama.
"Fransen Susanto ya baik lah, udah kenal lama, ngga ada (hubungan), jangan suka membesar-besarkan berita, biasa aja saya dekat sama siapa aja banyak," kata Ayu Ting Ting.
Tapi, Ayu Ting Ting tetap saja tidak mau memberikan klarifikasi perihal gosipnya berpacaran dengan Fransen Susanto.
Baca Juga : 5 Bahan Hijab yang Tren dan Kekinian di Kalangan Selebgram Hijabers
Menurutnya, setiap kali ia dekat dengan seorang laki-laki selalu menjadi ramai dan heboh.
"Biasa aja mas, orang famous dekat sama siapa aja juga jadi ramai," ujarnya.
Ayu Ting Ting merasa dirinya tidak pernah berbicara apapun soal masalah pribadi, terlebih kekasih hati.
"Kalian semua apa aja dibikin ramai deh, saya udah ngga tahu lagi. Saya ngga pernah ngomong apa-apa, mas sama mba pada ramai, saya mah heran," lanjutnya.
Lagi-lagi, Ayu Ting Ting terus berusaha menghindar dan mengatakan media telah membuat heboh kabar tentang dirinya.
"Lagian kalian ramai banget, saya mah dekat sama siapa aja pasti heboh," tuturnya.
Ketika ditemui dalam waktu yang berbeda, Ayu Ting Ting pun mulai angkat bicara dengan suasana yang lebih santai dan tenang.
Baca Juga : Dorce Gamalama Ingin Berikan Semua Harta Benda Miliknya, 'Kalau Dibawa Kuburannya Ngga Cukup!'
Ayu Ting Ting menyadari apapun yang dilakukannya akan selalu ada salahnya di mata orang yang berpikiran buruk.
"Apapun yang saya lakukan mau itu benar mau itu salah tetap aja salah di mata orang yang berpikiran saya negatif," tutur Ayu.
Ia pun menjelaskan alasannya tidak mau memberi klarifikasi tentang gosipnya dengan Fransen Susanto.
Rupanya Ayu merasa sudah memberi jawaban sekali tapi terus diperpanjang dan ia enggan membesarkannya.
"Apa yang harus saya klarifikasi dan apa yang harus saya jelasin, semuanya sudah jelas, semuanya sudah saya jawab.
Jadi buat saya mending sekarang saya diam. Biarlah orang mau ngomong apa, yang tahu kehidupannya saya dan Allah gitu aja," jelas Ayu.
Baca Juga : Dulu Mantan Terindah Nabila Syakieb, Kini Putra Yusril Ihza Punya Istri Cantik Bak Orang Turki!
Di sisi lain, Ayu Ting Ting menyadari kalau kehidupan pribadinya kini sudah menjadi konsumsi publik.
"Mungkin bedanya sekarang kehidupan pribadi saya sudah menjadi konsumsi publik," tambahnya.
Sementara ditanya soal pasangan hidup, Ayu Ting Ting mengaku lebih selektif memilih laki-laki untuk menjadi suami sekaligus ayah sambung Bilqis.
Sebab Ayu Ting Ting berharap jika menikah lagi tidak ada lagi perceraian dan langgeng hingga selamanya.
"Kalau saya ditanya target, saya ngga punya target. Karena saya juga ngga pengin yang keduanya gagal atau nanti ujungnya ngga enak atau gimana. Saya pengen yang benar-benar sampai seumur hidup, karena ngga gampang. Jadi saya lebih memilih," sambungnya.
Baca Juga : Makan Pisang Saat Hamil, Moms Akan Merasakan 12 Manfaat Ini
Ayu Ting Ting juga mengungkap kalau dirinya sering dijodohkan dengan banyak laki-laki, baik dari kalangan artis maupun di luar dunia hiburan.
Namun, Ayu Ting Ting menanggapi perjodohan tersebut hal biasa dan tidak selalu diikuti.
"Kalau saya dijodohin kayaknya udah biasa ya, dari awal saya muncul di dunia artis juga saya sering banget dijodohin orang, mau itu dari siapa, dari mana. Jadi buat saya biasa aja sih," ungkapnya.
Moms, Yuk Wujudkan Tubuh Sehat di Tahun Baru dengan Kesempatan Emas dari Prodia Ini!
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Shevinna Putti Anggraeni |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR