Nakita.id - Kesehatan merupakan anugerah yang sangat penting dan mahal harganya.
Banyak orang yang mengabaikan kesehatan dirinya dengan mengonsumsi junkfood, kurang istirahat, hingga tak mau berolahraga.
Padahal, sewaktu-waktu penyakit bisa datang menyerang.
Baca Juga : Humas BNPB Sutopo Unggah Video Dirinya Jalani Pengobatan Kanker Paru, Banjir Doa Warganet
Dikutip dari Boldsky.com, seorang perempuan bernama Rebecca Griffiths (31) harus menerima kenyataan mengidap penyakit, setelah dirinya didiagnosa cyclical vomiting syndrome.
Sindrom langka tersebut membuat Rebecca mengalami muntah lebih dari 100 kali setiap harinya.
Awalnya, Rebecca merupakan gadis normal yang tak memiliki riwayat penyakit serius.
Ia merupakan perempuan yang menjaga pola makan dan senang berolahraga.
Namun, lima tahun lalu ia mulai merasakan perubahan besar pada dirinya.
Rebecca mengaku kerap merasa mual hingga mengalami muntah tak terkendali.
Lalu, sebenarnya apa cyclical vomiting syndrome itu?
Cyclical vomiting syndrome adalah suatu sindrom langka yang membuat penderitanya mengalami muntah berulang.
Sindrom ini diderita oleh satu dari 25.000 orang.
Baca Juga : Berada di Tempat yang Sama, Begini Keseruan Dhani-Mulan dan Maia-Irwan di Acara Ulang Tahun Al-Ghazali!
Petugas medis mengungkapkan bahwa kondisi ini terutama menyerang anak-anak dan sembuh ketika sudah dewasa.
Kondisi muntah yang tak terkendali tersebut membuat kehidupan Rebecca terganggu.
Ia menjadi sulit menjalankan aktivitas seperti biasanya.
Kemana pun ia pergi, Rebecca selalu membawa mangkuk untuk tempat muntahannya.
Paramedis kemudian menyarankan Rebecca untuk segera melakukan operasi.
Rebecca menjalani operasi di Jerman di mana dokter bedah melakukan operasi untuk menghilangkan rasa mual dan muntahnya.
Baca Juga : Perempuan Ini Meraup Penghasilan Rp1,9 Miliar Per Tahun Hanya Mengunggah Foto Kaki, Kok Bisa?
Setelah dioperasi, Rebecca mengalami penurunan jumlah muntah secara drastis.
Kini, Rebecca sedang menjalani perawatan untuk bisa menghilangkan sindrom muntah tersebut secara total.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Boldsky |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR