Pola Makan yang Membuat Ibu Susah Menghilangkan Lemak di Perut

By Heni Wiradimaja, Jumat, 7 Juli 2017 | 06:00 WIB
Menghilangkan lemak di perut bisa dilakukan asalkan menghindari hal berikut (Heni Wiradimaja)

3. Makan junk food dengan soft drink

Tidak hanya berpengaruh pada berat badan, junk food juga memengaruhi tumpukan lemak pada perut, karena biasanya makanan ini tinggi lemak  (jenuh) dan gula. Penelitian di Swedia menemukan bahwa orang dewasa yang gemar mengonsumsi lemak jenuh dari junk food dua kali lebih banyak memiliki lemak pada perut.

Sebuah studi yang diterbitkan dalam jurnal Obesity juga menemukan bahwa orang yang gemar mengonsumsi soft drink berupa minuman bersoda cenderung memiliki tumpukan lemak perut yang lebih tebal. Hindari mengonsumsi junk food yang biasanya dipasangkan dengan minuman bersoda (yang kandungan gulanya tinggi) jika ingin lemak di perut menyusut.

4. Makanan yang dikonsumsi tidak bervariasi

Ibu sebaiknya jangan mengonsumsi makanan yang itu-itu saja. Pilihlah buah dan sayuran dari berbagai macam warna dan rasa. Buah berwarna cerah biasanya kaya akan vitamin C. Vitamin yang merupakan zat antioksidan ini dapat mengurangi kadar hormon stres dalam tubuh. Sebuah studi dalam The Journal of Nutrition menunjukkan seseorang yang rajin mengonsumsi buah dan sayur berwarna-warni dari bermacam-macam jenis lebih cepat memiliki pinggang dan perut ideal.