Sesak Napas Saat Hamil, Kenali Penyebab dan Cara Meredakannya

By Nila Kusuma Pratiwi, Kamis, 29 November 2018 | 19:10 WIB
Sesak napas saat hamil wajar, ringankan dengan trik berikut (iStock/PeopleImages)

Nakita.id - Sesak napas saat hamil adalah salah satu gejala kehamilan yang paling umum terjadi.

Namun, untuk mengatasi sesak napas saat hamil adalah hal yang belum banyak diketahui oleh ibu hamil.

Sesak napas saat hamil dialami sekitar 75% perempuan selama kehamilan.

Sangat normal mengalami sesak napas saat hamil selama melakukan aktivitas fisik apa pun.

Baca Juga : Hilangkan Sesak Napas Saat Hamil, No 3 Jarang Dilakukan Bumil

Sangat penting untuk tahu penyebab sesak napas saat hamil agar Moms tidak terlalu khawatir dan tahu apa yang harus dilakukan.

Penyebab sesak napas saat hamil

- Trimester pertama

Moms cenderung mengalami sesak napas selama awal kehamilan karena merupakan salah satu gejala pertama kehamilan.

Bayi Moms membutuhkan oksigen serta suplai darah untuk perkembangannya.

Ketika tubuh Moms mulai berbagi pasokan oksigen dengan bayi Moms, Moms dapat mengalami sesak napas.

Baca Juga : Diduga karena Asap Rokok Saat Aqiqah, Bayi ini Sesak Napas dan Meninggal

- Trimester kedua

Pada tahap ini, hormon tubuh Moms adalah alasan utama Moms akan terus merasa sesak napas.

Kapiler di paru-paru Moms akan membengkak sementara otot-otot di sekitar akan rileks.

Semua perubahan fisiologis ini akan membuat Moms sesak napas.

Hormon akan mengatur pola pernapasan Moms untuk mengambil napas yang lebih dalam dan lebih sering.

Baca Juga : Berita Kesehatan: Adakah Cara Mengeluarkan Racun Rokok dari dalam Tubuh?

- Trimester ketiga

Saat bayi Moms mulai tumbuh, rahim Moms akan menekan semua organ lainnya, ini termasuk diafragma Moms.

Baca Juga : Berita Kesehatan Wanita: Olahraga Dapat Merusak 'Keperawanan'? Ini Penjelasan Dokter!

Dalam kebanyakan kasus, diafragma akan bergeser hingga 4 cm.

Tekanan ini membuat paru-paru Moms sulit berkembang sepenuhnya, sehingga menyebabkan sesak napas dan ketidaknyamanan.

Moms akan merasakan lebih banyak tekanan jika Moms mengandung janin yang lebih besar, memiliki banyak cairan ketuban, atau mengandung bayi kembar.

Baca Juga : 4 Aktivitas Mengurangi Sesak Napas Saat Hamil

Cara meredakan sesak napas saat hamil

- Pastikan postur Moms kondusif agar paru-paru Moms berfungsi dengan baik.

Berdiri atau duduk tegak dengan bahu Moms ke belakang dan dagu Moms.

Postur ini memungkinkan paru-paru Moms berkembang tanpa terhalang.

- Gunakan bantal tambahan untuk menyangga diri saat tidur.

- Jika Moms mulai merasa sesak napas, segera istirahat.

Bersantailah dan atur napas selama 20 menit, setelah Moms merasa nyaman kembali, Moms dapat melanjutkan aktivitas.

Baca Juga : Makan Berlebihan Saat Hamil, Ini Efek Berbahaya yang Akan Terjadi

- Latihan pernapasan adalah cara terbaik untuk mengatur masalah pernapasan.

- Olahraga teratur dapat membantu dengan sejumlah kondisi.

Bicaralah dengan dokter Moms tentang bentuk olahraga yang cocok.

Moms dapat memilih yoga, aerobik, berenang untuk membangun stamina.

Baca Juga : Berita Kesehatan Terbaru: Hati Hati Makanan Ini Bisa Sebabkan Kanker Paru!

- Sesak napas dapat di atasi dengan sesuatu yang sederhana seperti mengubah posisi Moms.

Ingatlah untuk terus mengubah posisi dan temukan posisi yang Moms rasa paling nyaman.