Ini Dia 5 Olahraga Terbaik untuk Meningkatkan Kehidupan Seksual

By Fadhila Afifah, Kamis, 6 Desember 2018 | 18:11 WIB
Olahraga untuk meningkatkan kehidupan seksual (Pexels)

Nakita.id - Moms mungkin pernah mendengar bahwa olahraga teratur dapat mengurangi risiko kondisi kronis seperti penyakit jantung, diabetes, atau osteoporosis.

Tetapi semakin banyak penelitian menunjukkan bahwa hal itu mungkin memiliki efek lain yang lebih mengejutkan: meningkatkan kehidupan seks Moms dan pasangan.

Apalagi rutin berolahraga pun dapat memberi peluang Moms dan pasangan untuk memiliki anak.

Pada pria, olahraga teratur tampaknya menjadi 'viagra' alami.

Ini terkait dengan risiko masalah ereksi yang lebih rendah.

Baca Juga : Penyebab Puting Payudara Masuk Ke Dalam, Apakah Berbahaya?

Dalam sebuah penelitian, pria paruh baya yang tidak aktif, ditugaskan untuk melakukan program olahraga yang giat selama sembilan bulan.

Ia melaporkan lebih sering melakukan aktivitas seksual, meningkatkan fungsi seksual, dan kepuasan yang lebih besar.

Mereka yang tingkat kebugarannya meningkat paling banyak melihat peningkatan terbesar dalam kehidupan seks mereka.

Penelitian pada wanita menemukan bahwa mereka yang aktif secara fisik melaporkan hasrat seksual, gairah, dan kepuasan yang lebih besar daripada wanita yang tidak aktif.

Baca Juga : Penyebab Puting Payudara Masuk Ke Dalam, Apakah Berbahaya?

Dalam satu eksperimen yang tidak biasa, wanita muda yang melakukan bersepeda intens selama 20 menit dan menonton film X-rated menunjukkan gairah seksual fisiologis yang lebih besar (yang diukur dengan alat yang menilai aliran darah vagina) daripada subjek yang tidak berolahraga sebelum menonton film.

Berikut olahraga yang dapat Moms dan pasangan coba, untuk meningkatkan gairah kehidupan seks: