Berita Kesehatan Wanita: Ini Bahaya Polusi Udara Bagi Ibu Hamil!

By Nia Lara Sari, Minggu, 9 Desember 2018 | 14:13 WIB
Berita Kesehatan Wanita: Ini Bahaya Polusi Udara Bagi Ibu Hamil! (iStockphoto)

Meskipun polusi udara tidak sehat untuk semua makhluk hidup, tapi polusi memiliki dampak paling parah pada wanita hamil, anak-anak, bayi, orang tua dan pada mereka yang memiliki masalah pernapasan.

Baca Juga : Berita Kesehatan Wanita: Beginilah Proses Janin Kembar Bisa Terjadi!

Bahaya terkena polusi udara selama kehamilan

Penelitian telah mengungkap data tentang dampak polusi udara bagi wanita hamil dan janin mereka.

Berikut adalah beberapa konsekuensi serius yang mungkin perlu diwaspadai.

Baca Juga : Mudah Banget, 10 Pengobatan Rumahan Ini Efektif Bikin Anak Berhenti Ngompol

Berat Badan Lahir Rendah

Sebuah studi yang tentang polusi udara dilakukan di Beijing, penelitian ini menghubungkan polusi udara dengan berat badan lahir rendah.

Para peneliti mempelajari wanita yang hamil selama Olimpiade 2008 di Beijing (2 bulan ketika kota itu dimandatkan untuk menurunkan emisi dan meningkatkan kualitas udara).

Studi ini menemukan bahwa wanita yang melahirkan selama Olimpiade, dibandingkan dengan wanita yang melahirkan sebelum olimpiade, melahirkan bayi 22 gram lebih berat.

Baca Juga : Berita Kesehatan Terbaru: Dengan Tes Ini Kanker Bisa Dideteksi dalam Waktu 10 Menit!

Masih belum diketahui trimester, bulan, atau minggu mana yang paling rentan terhadap efek polusi udara, tetapi penelitian ini tetap menarik untuk dibahas.