7 Kebiasaan Pagi yang Bikin Gemuk, Mulai Sekarang Harus Dihindari!

By Nila Kusuma Pratiwi, Jumat, 14 Desember 2018 | 19:01 WIB
Hindari kebiasaan pagi yang bikin gemuk (iStock)

Nakita.id - Sebagian orang membuat kesalahan kebiasaan pagi hari.

Padahal kebiasaan pagi jika dilakukan dengan benar dapat menurunkan berat badan.

Kebiasaan pagi yang salah dapat mengganggu aktivitas metabolisme Moms dan juga mencegah Moms mengeluarkan jumlah energi optimal sepanjang hari.

Baca Juga : Berbagai Kebiasaan Pagi untuk Ibu Hamil yang Membuat Janin Cerdas

Berikut 7 kebiasaan pagi yang menyebabkan kenaikan berat badan :

1. Tidak minum air

Tidak minum air yang cukup di pagi hari adalah kebiasaan pagi yang salah.

Untuk menurunkan berat badan Moms, salah satu cara terbaik dan termudah adalah memulai hari dengan satu atau dua gelas air hangat.

Minum air hangat di pagi hari akan membantu membersihkan tubuh, meingkatkan metabolisme, membantu mengurangi nafsu makan, dan asupan kalori.

Baca Juga : Inilah 4 Kebiasaan Pagi Hari yang Dapat Meningkatkan Nafsu Makan!