Rutin Minum Campuran Susu dan Madu Tiap Hari, Rasakan 6 Manfaat Hebat!

By Amelia Puteri, Sabtu, 15 Desember 2018 | 14:41 WIB
Rutin minum campuran madu dan susu, ini manfaat kesehatan yang didapatkan (pexels.com)

Nakita.id - Madu digunakan untuk kesehatan karena sifat antioksidan, antibakteri, dan anti-jamur, serta efek anti-inflamasi pada masalah pernapasan.

Susu, di sisi lain, telah dipuji karena kandungan vitamin dan mineral, termasuk vitamin A, vitamin B, dan vitamin D, kalsium, protein hewani, dan asam laktat.

Jika kedua hal ini digabungkan, menghasilkan beberapa manfaat yang unik dan diinginkan.

Baca Juga : Rutin Minum Rebusan Daun Salam dan Kayu Manis, Ini 5 Manfaat yang Dirasakan!

Mencegah insomnia

Madu dan susu secara tradisional telah digunakan sebagai obat untuk insomnia dan sulit tidur.

Dikonsumsi secara sendiri,keduanya efektif, tetapi efeknya diperkuat ketika diminum bersama.

 

Membantu pencernaan

Madu adalah sumber yang baik dari prebiotik, menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Agricultural and Food Chemistry.

Prebiotik merangsang pertumbuhan dan perkembangan probiotik, yaitu bakteri yang tumbuh dan berkembang di usus dan sistem pencernaan.

Baca Juga : Rutin Minum Air Kunyit dan Lada Hitam Seminggu, Khasiatnya Tak Terduga!

Prebiotik telah menunjukkan efek stimulasi pada bakteri, sejenis probiotik yang ditemukan dalam susu.

Karbohidrat dan oligosakarida dalam madu meningkatkan fungsi saluran pencernaan yang sehat dan tepat.

 

Meningkatkan stamina

Segelas susu dan madu setiap pagi dikenal untuk meningkatkan stamina seseorang.

Sementara susu mengandung protein, madu mengandung stimulan yang diperlukan untuk stimulasi metabolisme.

Protein hewani dari susu dipecah menjadi asam amino dasar oleh enzim dan direformasi untuk menciptakan protein.

Protein adalah bagian penting dari diet manusia, dan madu membantu menstimulasi metabolisme mereka.

Perawatan kulit

Penggunaan madu efektif untuk menghilangkan jerawat.

Di sisi lain, banyak cairan pembersih wajah menggunakan susu dan madu karena campuran ini memberikan kulit cahaya yang sehat.

Moms juga dapat menikmati mandi susu dan madu, dengan mencampurnya dalam jumlah yang sama ke dalam air.

Baca Juga : 5 Hal Ini Bisa Mengurangi Keinginan Berhubungan Intim, Catat!

Menjaga kesehatan tulang

Secara khusus, madu telah menunjukkan kemampuannya dalam penyerapan kalsium tubuh, yang banyak ditemukan pada susu.

Oleh karena itu, minum madu dan susu akan bermanfaat bagi kesehatan tulang dan juga akan memaksimalkan penyerapannya di dalam tubuh.

Kadar kalsium yang tepat dapat mencegah kondisi seperti osteoporosis dan radang sendi.

 

Mencegah penuaan

Kombinasi susu dan madu mempengaruhi seluruh tubuh, dengan membuatnya kencang dan awet muda.

Baca Juga : Freddie Mercury Meninggal Karena AIDS, Penting Tahu Cara Mencegahnya dengan Metode Ini

Di peradaban kuno, orang-orang Yunani, Romawi, Mesir, dan India, minum susu dan madu untuk melestarikan masa muda mereka.

Karena susu dan madu dapat membantu memastikan umur panjang, kombinasi mereka dikenal sebagai "ramuan kehidupan."

Sifat antioksidan pada madu dan susu jika dikombinasikan adalah antioksidan hebat yang merupakan penyebab utama degradasi kulit, keriput, dan bercak-bercak.