Hari Gizi Nasional: Moms, Ini Nutrisi yang Dibutuhkan Anak Setiap Hari

By Anisa Annan, Kamis, 24 Januari 2019 | 13:41 WIB
Sumber nutrisi yang dibutuhkan Si Kecil setiap hari ()

Nakita.id - Moms tentu ingin Si Kecil tumbuh sehat dan cerdas, kan? Salah satu kunci pertumbuhan anak ialah kebutuhan gizi yang cukup.

Melansir Parents.com, kebutuhan gizi anak dikatakan cukup jika Si Kecil mengonsumsi makan-makanan yang seimbang kandungan nutrisinya.

Nutrisi dalam makanan tersebut perlu dikonsumsi rutin agar Si Kecil tumbuh secara optimal.

Baca Juga : Takut Gizi Anak Tak Terpenuhi? Ini Panduan Nutrisi Anak dari dr Reisa

Ternyata Si Kecil wajib mengonsumsi beberapa jenis zat setiap hari lo, Moms.

Zat-zat tersebut berperan penting dalam tumbuh kembang Si Kecil, mencukupkan kebutuhan gizi untuk kegiatan sehari-hari.

Ini 9 jenis zat gizi yang wajib dikonsumsi Si Kecil setiap hari.

Anak butuh 9 nutrisi ini setiap hari untuk pertumbuhannya

1. Protein

Anak-anak biasanya senang bermain dan banyak bergerak.

Maka, Si Kecil butuh energi yang cukup agar dapat berkegiatan secara optimal setiap hari.

Energi tersebut didapatkan dari makanan, tetapi tak begitu saja makanan berubah menjadi energi.

Agen pengolah makanan menjadi sumber energi ialah protein.

Protein bekerja mengurai komponen-komponen dalam makanan menjadi energi untuk tubuh.

Baca Juga : Belum Genap Berusia Sebulan, Tarra Budiman Kaget Anaknya Bisa Lakukan Ini: 'Motoriknya Sudah Bekerja'

Berarti Moms perlu mencukupi kebutuhan protein Si Kecil agar ia mendapatkan energi yang cukup.

Selain sebagai pengolah makanan menjadi energi, protein juga berfungsi sebagai ‘tameng’ tubuh melawan infeksi dan memperlancar pengangkutan oksigen.

2. Karbohidrat

Walau akhir-akhir ini Moms kerap mendengar diet karbohidrat, ternyata zat ini tetap sumber energi penting bagi tubuh.

Si Kecil butuh asupan karbohidrat cukup agar lemak tubuh dan protein dapat bekerja membangun serta memperbaiki sel-sel tubuh.

Maka, Moms sebaiknya perhatikan kecukupan asupan karbohidrat untuk Si Kecil ya.

Sumber karbohidrat terbaik adalah karbohidrat dari makanan mengandung pati dan serat, yang bisa didapatkan dari olahan gandum, kentang, dan nasi.

3. Lemak

Sumber energi penting untuk Si Kecil selain karbohidrat ialah lemak.

Selain itu, lemak juga mudah disimpan di dalam tubuh.

Dalam jumlah yang cukup, lemak juga dapat membantu tubuh mengolah zat-zat penting lain yang dibutuhkan dalam perkembangan Si Kecil.

4. Kalsium

Pertumbuhan tulang dan gigi Si Kecil pun penting untuk Moms perhatikan.

Agar tulang dan gigi Si Kecil tumbuh dengan sehat, zat yang harus cukup diserap tubuh adalah kalsium.

Tambahkan makanan seperti olahan susu, kuning telur, brokoli, bayam, dan tahu dalam menu sehari-hari Si Kecil untuk mencukupi kebutuhan kalsiumnya.

Moms perlu tau, ternyata kalsium juga berguna untuk fungsi syaraf, otot, serta jantung lo.

Baca Juga : Cara Tepat Merawat Kulit Bayi Baru Lahir Agar Tetap Bersih dan Lembut

5. Zat besi

Kesehatan darah juga hal penting dalam tumbuh kembang Si Kecil.

Darah yang sehat dapat mengedarkan nutrisi dan oksigen dengan baik ke seluruh tubuh, sehingga Si Kecil tak mengalami gangguan dalam aktivitasnya sehari-hari.

Sehat atau tidaknya sel darah terutama dipengaruhi oleh asupan zat besi, Moms.

Cukupkan kebutuhan zat besi Si Kecil dengan memberikan makanan tinggi zat besi seperti daging merah, olahan gandum, dan kacang-kacangan untuk Si Kecil.

6. Folat

Tak hanya penting untuk Moms, folat ternyata juga dibutuhkan untuk pertumbuhan anak.

Folat merupakan salah satu komponen vitamin B, yang perlu diserap tubuh untuk pertumbuhan serta perkembangan sel Si Kecil.

Kekurangan folat bahkan dapat menyebabkan anemia.

Agar hal itu tak terjadi, Moms bisa mencukupi kebutuhan folat Si Kecil dengan memberikan makanan seperti bayam, asparagus, dan kacang-kacangan.

7. Serat

Pencernaan yang baik akan membantu Si Kecil tumbuh dengan sehat.

Maka kecukupan asupan serat sehari-hari penting untuk diperhatikan.

Serat yang cukup akan memperlancar buang air besar, sehingga setiap hari Si Kecil akan membuang sisa-sisa makanan yang perlu dikeluarkan dari tubuh.

Baca Juga : Wow, Foto Candid Ibunda Laudya Cynthia Bella Ini Bikin Warganet Terbelalak! Kaya ABG

Selain itu serat juga berperan penting mengurangi risiko penyakit jantung dan kanker di masa depan.

8. Vitamin A

Vitamin A memiliki banyak kegunaan, baik untuk orang dewasa maupun anak-anak.

Manfaatnya antar lain untuk pertumbuhan, membantu kinerja mata, menyehatkan kulit, dan mencegah infeksi.

9. Vitamin C

Tak hanya untuk melawan flu, vitamin C merupakan pengikat sel-sel tubuh.

Peran vitamin C juga sebagai penguat dinding aliran darah, membantu penyembuhan luka, juga menguatkan gigi dan tulang.

Agar tumbuh kembang Si Kecil optimal, jangan sampai vitamin C terlewat dari menu sehari-harinya ya Moms.