Nakita.id - Tarra Budiman dan Gya Sadiqah tengah menikmati perannya sebagai orangtua dari Kalea Jada Agyra.
Bayi perempuan ini lahir pada Jumat (28/12/2018) pukul 09.10 WIB melalui persalinan sesar.
Potret buah hati pertama Tarra dan Gya ini langsung mencuri perhatian publik lo, Moms.
Baca Juga : Mama Ella Ramal Nasib Kehidupan Denny Cagur, Ternyata Sedang Ada Masalah Keluarga!
Pasalnya, bayi yang lahir dengan berat lebih dari 3 kg dan tinggi 48 cm ini berambut lebat.
Bahkan saat dilahirkan, rambut Kalea sudah terlihat banyak yang tumbuh.
Hal tersebut terlihat dari unggahan akun @diabirthphoto yang mengabadikan momen kelahiran Kalea.
Foto tersebut disertai keterangan "Kalea si gemes yang rambutnyaa langsung banyaaak".
Baca Juga : Seorang Pria Lumpuh Mendadak Setelah Makan Jeruk dan Pisang, Ternyata Bahaya Untuk Penderita Penyakit Ini!
Tarra pun membenarkan bahwa rambut putrinya memang sudah tebal sejak lahir.
Menurutnya, hal tersebut merupakan turunan dari ibu Kalea, Gya Sadiqah.
Rayakan Hari Ibu dengan Kenyamanan di Senyaman, Studio Yoga dan Meditasi Khusus Wanita Berdesain Modern serta Estetik
Source | : | nakita,kompas |
Penulis | : | Kunthi Kristyani |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR