Dokter Gizi Klinis Sebut #LangsungLangsing Usai Melahirkan Bisa Kurangi Risiko Penyakit Mematikan!

By Ine Yulita Sari, Jumat, 22 Februari 2019 | 17:29 WIB
Menurunkan berat badan usai melahirkan ternyata bantu Moms terhindar dari penyakit berbahaya! (freepik)

Nakita.id - Berat badan yang bertambah drastis dan tubuh gemuk umum dialami wanita hamil dan terus berlanjut pasca melahirkan.

Hal ini tak jarang membuat para wanita stres dan melakukan segala cara agar #LangsungLangsing kembali ke bentuk tubuh awalnya.

Maka tak heran jika banyak Moms yang baru saja melahirkan kembali menjalankan diet untuk mendapatkan #LangsungLangsing.

Tapi, tahukah Moms sebenarnya menurunkan berat badan setelah melahirkan ternyata bisa menghindari kita dari berbagai penyakit!

Baca Juga : Bolehkah Diet Ketat Demi Ingin #LangsungLangsing Usai Melahirkan?

Seperti yang dikatakan dr. Raissa Edwina Djuanda, M. Gizi, Sp.GK., selain memperburuk penampilan banyak penyakit yang akan menyerang Moms.

"Ada resiko penyakit metabolik yang akan menyerang ibu yang kelebihan berat badan.