Yuk Lakukan Kebiasaan Ini Agar Si Kecil Tak Gampang Sakit Saat Musim Hujan

By Nina Kurniyati, Minggu, 3 Maret 2019 | 11:38 WIB
kebiasaan penting agar anak jarang sakit (pixabay)

Nakita.id- Memasuki musim hujan, biasanya akan muncul berbagai penyakit.

Umumnya, banyak orang yang mengalami flu, demam, dan sakit tenggokan.

Bukan hanya orangtua, tetapi hal tersebut juga dialami oleh anak-anak.

Untuk menghindari berbagai penyakit saat musim hujan pada Si Kecil, Moms bisa loh membiasakan hidup sehat sejak dini.

Membiasakan hidup sehat sejak dini akan membantu agar anak tidak mudah sakit dan membuat pilihan-pilihan sehat di masa mendatang.

Beberapa cara sederhana ini dapat Moms jadikan kebiasaan agar Si Kecil selalu sehat dan jarang sakit.

Baca Juga : Catat, Moms! 5 Nutrisi Ini Penting Buat Anak Sehat dan Cerdas!

1. Aktif bergerak

Jangan biarkan anak berlama-lama bermain gadget atau menonton TV sepanjang hari.

Biasakan Si Kecil aktif bergerak selama 60 menit setiap hari agar tubuhnya lebih bugar dan kuat.

Moms juga harus bisa menjadi contoh yang baik untuk Si Kecil dengan ikut melakukan aktivitas fisik sehari-hari.

Main bola, berenang, atau bersepeda pasti jadi kegiatan yang dinikmati anak.

Baca Juga : Coba Lihat, Apakah Anak Terlalu Aktif? Ini Alasannya!

2. Banyak minum air putih

Minum air putih merupakan solusi terbaik untuk mencegah dehidrasi.

Namun, konsumsi minuman ringan atau minuman bersoda harus dibatasi pada anak balita karena mengandung kadar gula yang tinggi.

Berikan ia buah-buahan untuk cemilan, karena pilihan memberikan jus buah juga tak selalu tepat.

Jus buah yang biasa dijual biasanya mengandung banyak gula.

3. Perbanyak konsumsi sayur dan buah

Baca Juga : Tips Nola B3 dan Baldy Mulya Atasi Anak yang Tak Suka Makan Sayur

Mengonsumsi sayur dan buah akan membantu Si Kecil tumbuh dengan optimal.

Kandungan nutrisi yang ada di dalamnya akan menambah daya tahan tubuh anak, dan mengurangi risiko terjadinya penyakit kronis.

Untuk cemilan, pilih yang tidak terlalu manis.

Puding, agar-agar, atau sate buah bisa jadi alternatifnya.

4. Jangan biasakan si kecil di depan layar

Moms harus tegas memberikan batasan waktu pada anak-anak untuk berada di depan layar, baik menonton televisi maupun menggunakan gadget.

Baca Juga : Awas, Ini Tanda Anak Sudah Kecanduan Gadget!

Gaya hidup sedentari (kurang aktif bergerak) ini dapat berdampak pada kelebihan berat badan.

Moms bisa menggantikan hal ini dengan mengajak anak banyak bermain di dalam maupun luar rumah.

5. Perhatikan kebersihan diri.

Mencuci tangan dengan sabun sebelum makan, menyikat gigi secara teratur, dan menghindarkan anak dari paparan asap rokok juga dapat mencegah anak terpapar kuman dan bakteri.

6. Cukup tidur

Baca Juga : Tidur Nyenyak dan Berkualitas Saat Hamil Tua, Perhatikan 4 Hal Ini

Yang terakhir, penting juga bagi Moms untuk membiasakan waktu tidur Si Kecil sesuai dengan kebutuhannya.

Selain agar tubuh selalu bugar, tidur cukup juga menghindari anak jadi rewel saat bangun pagi karena masih mengantuk.

Kurang tidur bisa membuat anak terganggu sepanjang hari.

Nah, itu dia beberapa kebiasaan penting agar anak tidak mudah sakit.

Coba terapkan mulai sekarang ya, Moms.