Miliki Airplane Headache? Atasi dengan Tips Sederhana Ini Moms!

By Rachel Anastasia Agustina, Senin, 8 April 2019 | 09:05 WIB
Airplane Headache. (Izabela Habur)

Nakita.id – Traveling pada umumnya menjadi pilihan tepat ketika Moms dan Dads merasakan penat akibat rutinitas sehari-hari.

Ketika memiliki destitasi luar kota atau luar negeri, pastinya menggunakan pesawat sudah menjadi hal wajib untuk traveling.

Sebuah riset menyatakan bahwa satu dari 12 orang biasanya menderita sakit kepala ketika menggunakan pesawat.

Baca Juga : Berikan yang Terbaik, Bahan Alami Harus Jadi Pilihan Utama Agar Bayi Terlindungi

Para ahli menyatakan penyebab sakit kepala ini adalah tekanan tinggi saat lepas landas dan mendarat.

Hingga tekanan pada organ tubuh meningkat ketika pesawat terbang di ketinggian.

Perubahahan tekanan saat lepas landas dan mendarat untuk beberapa orang dapat menyebabkan peradangan pada sinus.

Baca Juga : Kepingin Menghilangkan Rasa Pedas dengan Cepat? Coba Minum Susu!

Bagi beberapa orang yang merasakan hal ini tentu akan lebih memilih untuk mengurangi frekuensi penerbangan agar mengurangi sakit kepala.

Pastinya Moms dan Dads tidak mau kan sakit kepala ini mengganggu traveling yang sudah direncakan dari jauh-jauh hari?

Ayo simak tips sederhana yang dilansir dari Reader’s Digest ini agar Moms dan Dads bisa memiliki liburan yang menyenangkan!

Baca Juga : Bayi Lelah Menunjukkan Tanda-tanda Ini, Jangan Diabaikan!

Meminimalisir stres

Berkemas untuk liburan biasanya memakan waktu dan pikiran.

Belum lagi ketika di bandara harus berurusan dengan imigrasi yang cukup membuat sakit kepala.

Untuk itu, Moms dan Dads harus biasakan meminimalisir hal itu dengan merencanakan liburan dari jauh-jauh hari.

Baca Juga : Cara Menghindari Obesitas Saat Hamil Bisa dengan 6 Langkah Mudah Ini

Terutama jika ingin membawa anak-anak dan hewan peliharaan. Ada baiknya memastikan kelengkapan dokumen perjalanan.

Perkirakan waktu yang tepat agar sampai di bandara lebih awal. Hal ini bisa memberi waktu untuk Moms dan Dads istirahat sejenak.

Cobalah bersantai di ruang tunggu sambil membaca atau mendengarkan musik, Menonton film juga bisa membantu memberikan rasa senang.

Baca Juga : Efeknya Tidak Main-main, Fashion Item Ini Dapat Merusak Kesehatan!

Hal-hal seperti itu dapat mempersiapkan Moms dan Dads untuk lepas landas dengan perasaan yang tenang sehingga siap menghadapi tekanan tinggi.

Jangan lupa minum

Sebelum penerbangan biasakan untuk konsumsi air putih.

Sakit kepala saat penerbangan biasanya juga terjadi pada tubuh yang mengalami dehidrasi.

Bukan itu saja, tekanan udara ketika pesawat berada di ketinggian juga bisa menyebabkan dehidrasi.

Baca Juga : Selaput Dara Bayi 3 Bulan Dinyatakan Rusak, Ternyata Karena Ulah Perawat Rumah Sakit!

Jadi Moms dan Dads harus biasakan minum air putih sedikit akan tetapi dengan frekuensi yang lumayan sering agar cairan tubuh tetap terpenuhi.

Hindari camilan asin atau manis yang akan memicu rasa haus.

Konsumsi teh dan kopi juga tidak dianjurkan karena dapat meningkatkan dehidrasi saat penerbangan.

Baca Juga : Arsy Larang Aurel Dekat-dekat dengan Anak Krisdayanti, Alasannya Jadi Sorotan Warganet!

Hindari alkohol

Sebelum penerbangan, ada baiknya Dads menghindari konsumsi alkohol.

Tahan godaan itu untuk dapat bersantai ketika pesawat akan lepas landas.

Konsumsi alkohol sebelum penerbangan akan memberikan efek berdebar yang berlebihan dan mual ketika pesawat sudah mencapai ketinggian 30.000 kaki.

Baca Juga : Pemiliknya Tertabrak Kereta dan Ini Yang Dilakukan Anjingnya, Bikin Baper!

Hal itu dapat memicu sakit kepala yang akan mengganggu selama penerbangan.

Dads bisa konsumi minuman beralkohol apa pun untuk menemani makan selama penerbangan.

Tapi ingat jangan terlalu banyak juga ya Dads agar tidak mabuk.

Baca Juga : Mbah Mijan Ungkap Akhir Perseteruan Kriss Hatta dengan Hilda Vitria dan Billy Syahputra: 'Bahaya'

Siapkan obat

Ketika kita lepas landas dalam keadaan stres, nantinya akan memberikan efek migrain selama penerbangan.

Jika sudah terlanjur terjadi, konsumsi anti nyeri adalah pilihan yang tepat untuk mengatasi masalah ini.

Cahaya juga dapat memperburuk migrain, untuk itu Moms dan Dads bisa siapkan masker mata agar mudah untuk tidur setelah konsumsi anti nyeri.