Berpuasa Saat Menyusui Berisiko Membuat Berat Badan Bayi Turun?

By Saeful Imam, Jumat, 19 April 2019 | 20:14 WIB
Berpuasa saat menyusui dapat merugikan bayi? (pixabay.com/fancycrave1)

Berat badan maupun tingkat pertumbuhan bayi yang mengonsumsi ASI tampaknya tidak terpengaruh oleh kondisi sang ibu yang berpuasa selama Ramadan.

Bayi akan membiasakan diri dengan perubahan ASI, tergantung pada apa yang Anda konsumsi, dan berapa banyak kebutuhan ASI-nya. 

Jika Anda makan sangat sedikit sampai-sampai berat badan Anda turun, jenis lemak dalam ASI mungkin akan berubah.

Namun, jumlah yang Anda produksi tidak akan berubah.

Payudara Anda diperkirakan mampu membuat lemak susu sendiri, yang berasal dari cadangan lemak di tubuh ketika Anda tidak cukup mendapatkannya dari pola makan.

Nah, kini semuanya kembali pada Anda. Berpuasa saat menyusui terbukti tidak merugikan Anda maupun si kecil.

Namun jika Anda ingin tetap bugar dan mendapatkan asupan nutrisi secara maksimal saat menyusui, tidak berpuasa pun tidak masalah.