Suka Makanan Fast Food? Ini yang Akan Terjadi Pada Tubuh Usai Mengonsumsi Fast Food

By Nita Febriani, Sabtu, 20 April 2019 | 18:00 WIB
Ilustrasi orang yang mengonsumsi fast food (Vasiliybudarin)

Nakita.id - Fast food merupakan salah satu pilihan makanan yang mudah didapat dan mengenyangkan.

Sesuai namanya, fast food juga tidak memerlukan waktu lama untuk diolah sehingga kita bisa mendapatkannya dalam waktu cepat.

Enak, cepat, dan mudah didapat, siapa sangka hal ini yang justru akan terjadi di tubuh kita usai mengonsumsi fast food, Moms.

Baca Juga : Berikan yang Terbaik, Bahan Alami Harus Jadi Pilihan Utama Agar Bayi Terlindungi

Fast foo atau makanan cepat saji telah lama dipercaya berdampak sangat buruk pada kesehatan tubuh.

Beberapa riset membuktikan, dalam satu porsi makanan cepat saji mengandung kalori, lemak, dan natrium tinggi.

Untuk satu porsi burger misalnya, biasanya mengandung lebih dari 500 kalori serta 250 gram lemak, 40 gram karbohirat, 10 gram gula, dan 1.000 miligram natrium.

Baca Juga : Sering Nyinyir, Nikita Mirzani Kepergok Nangis Tersedu-sedu di Pelukan Ruben Onsu, Ada Apa?

Lemak dalam satu porsi burger sebagian besar merupakan lemak tak jenuh dengan kapasitas melebihi jumlah asupan yang direkomendasikan.

Setelah 15 menit mengonsumsi burger, kita akan mengalami lonjakan glukosa yang sangat besar, tepat saat tubuh mengubah semua kalori menjadi energi.

Hal ini memicu pelepasan insulin untuk mengimbangi lonjakan tersebut.

Baca Juga : Berbagai Taruhan Pilpres 2019: Mulai dari Tanah Lapangan Milik Desa hingga Mobil Setengah Miliar! The Real Crazy Rich

Terkadang, pelepasan insulin tersebut juga terjadi secara berlebihan.

Jika hal ini terjadi secara terus-menerus akan berdampak pada resistensi insulin, yang merupakan pemicu diabetes.

Para peneliti mengaitkan hal ini dengan stres oksidatif pada sel-sel yang terjadi, ketika mengonsumsi kalori berlebihan dalam waktu singkat.

Baca Juga : Moms & Dads, Yuk Temukan Momen Bonding bersama Si Kecil Sejak Dini Melalui Zwitsaland!

Semua lemak jenuh itu juga memiliki efek yang sangat instan.

 

Tingginya jumlah natrium dalam daging sapi yang dipakai dalam burger juga turut memperburuk kesehatan.

 

Hasil riset menemukan, dalam waktu empat jam setiap orang yang mengonsumsi makanan cepat saji mengalami peningkatan trigliserida, dan asam lemak dalam darah mereka.

Baca Juga : Dari 2 Tahun Lalu Ibas Sempat Khawatir Ani Yudhoyono Akan Sakit Akibat Kebiasaan Ini

Celakanya lagi, peneliti juga menemukan konsumsi fast food berdampak pada sistem kekebalan tubuh.

Jadi ada baiknya, saat kita tergoda mengonsumsi makanan cepat saji, segera hindari dan carilah pengganti makanan yang lebih sehat.

Baca Juga : Rilis Trailer Perdana, Film Hit n Run Hadirkan Jefri Nichol dan Joe Taslim, Dua Pria Tampan Akan Tampil Satu Frame!