Serius Berbisnis, Ruben Onsu Meluncurkan Produk Makanan Beku, Hati-hati Efek Samping Makanan Beku Moms!

By Ratnaningtyas Winahyu, Rabu, 8 Mei 2019 | 11:58 WIB
Ruben Onsu membuka bisnis makanan beku (instagram.com/ruben_onsu)

Risiko kanker juga dapat ditimbulkan dari konsumsi makanan beku yang terlalu banyak.

Penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi makanan beku, khususnya daging, dapat menyebabkan kanker pankreas.

Sebuah studi juga menyatakan bahwa hot dog beku, salamis, dan sosis dapat meningkatkan risiko tertular kanker hingga lebih dari 65% loh, Moms.

Baca Juga : Mudik Lebaran dengan Mobil Baru Tanpa Pusing Cicilan Berat, Tertarik?

Beberapa makanan yang telah dimasak juga mengandung pengawet corn syrup, yang mana terdiri dari glukosa yang menunjukkan kecenderungan karsinogenik.

Seorang ahli gizi klinik, Monisha Ashokan pun memberi saran, “Tidak masalah jika sesekali membeli makanan beku. Tetapi yang terpenting, jangan jadikan konsumsi makanan beku sebagai kebiasaan kalau tidak ingin mengeluarkan biaya besar untuk masalah kesehatan yang nantinya dapat ditimbulkan. Jangan lupa juga untuk selalu melihat komposisi dan kandungan gizi yang terdapat dalam makanan beku.”

Jadi, jangan sering-sering ya Moms mengonsumsi makanan beku terutama untuk Si Kecil. 

Baca Juga : Berikan Anak Waktu Tidur yang Cukup, Ini Akibatnya Bila Tidak!