Bangku Samping SBY di Pesawat Hercules Kosong, SBY: Biasanya Selalu Ada Ibu, Sekarang Kosong

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Minggu, 2 Juni 2019 | 15:08 WIB
Kenangan semasa hidup Ani Yudhoyono (KOMPAS.com/Totok Wijayanto)

Baca Juga: Penampilan Menteri Susi Pudjiastuti saat Hadiri Wisuda Putranya Curi Perhatian

“Jadi pada saat di pesawat Hercules, kursi di sebelah pak SBY itu memang sengaja dikosongkan,” kata Muhammad Nuh.

Kepada Muhammad Nuh, SBY menceritakan kalau setiap kali SBY pergi, Ani selalu duduk di sebelahnya, tepatnya di kursi tersebut.

Baca Juga: 7 Potret Lawas Ani Yudhoyono yang Ungkap Dirinya Sebagai Wanita yang Anggun dan Menawan

“Beliau bilang, pak Nuh, biasanya saya kalau pergi, kursi di sebelah saya ini selalu ada ibu, sekarang kosong, sudah enggak ada,” kata Muhammad Nuh mengutip ucapan SBY.