Dijerat Kemiskinan, Ribuan Wanita di Daerah Ini Pilih Angkat Rahim karena Takut Kehilangan Pekerjaan!

By Anisa Annan, Minggu, 28 Juli 2019 | 19:17 WIB
Ilustrasi wanita pekerja di ladang (rawpixel.com)

Maka muncul pula dugaan jika dokter-dokter di Beed memanfaatkan kepercayaan para wanita malang ini sebagai cara mendapatkan uang lebih.

Wanita di Beed kerap dipengaruhi jika rahim mereka tak lagi berguna setelah melahirkan, lalu didorong untuk melakukan operasi pengangkatan rahim.

Baca Juga: Kakak- Adik Ini Miliki Anak dari Hubungan Sedarahnya, Kakak Tertua Akhirnya Buka Suara

Apalagi di daerah pertanian Beed, tampak adanya kesenjangan di mana wanita yang telah diangkat rahimnya, mendapat kesempatan kerja lebih baik.

"Air yang langka di sini menyebabkan lapangan kerja juga sempit. Kami tak boleh kehilangan pekerjaan karena masalah kewanitaan," tutur Vrandavani Sandeep, pekerja ladang yang telah melakukan operasi serupa.