Sebelum Merencanakan Kehamilan, Ini Sederet Hal yang Harus Dipertimbangkan!

By Poetri Hanzani, Sabtu, 7 September 2019 | 12:05 WIB
Ilustrasi hal yang harus dipertimbangkan sebelum merencanakan kehamilan (jcomp)

Nakita.id - Moms, sebelum merencanakan kehamilan tentu banyak hal yang harus dipertimbangkan. 

 

Selain mental, Moms dan Dads juga perlu membuat daftar sangat detail mengenai rencana keuangan.

Tapi tahukah Moms, selain itu ada beberapa pertimbangan lainnya lo yang Moms ketahui, diantaranya:

1. Tidak mengonsumsi alkohol dan merokok

Jika hendak merencanakan kehamilan, kebiasaan pertama yang harus diubah adalah menghindari minuman alkohol dan merokok.

Merokok bisa menjadi faktor susah hamil.

Baca Juga: Cuaca Panas Kemarau Panjang Bikin Si Kecil Rentan Terkena Penyakit, Orangtua Wajib Waspada

Menurut American Society for Reproductive Medicine, "Berbagai studi  menunjukkan adanya hubungan antara merokok dan ketidaksuburan."

Sementara untuk dampak alkohol, riset telah menunjukkan bahwa minuman keras dapat menyebabkan cacat janin.

2. Berat badan naik atau turun drastis

Jika ingin merencanakan kehamilan, penting juga untuk memerhatikan kesehatan tubuh, salah satunya dengan mengawasi berat badan.

Hitung indeks massa tubuh (BMI) terlebih dahulu.

Bila BMI rendah (18,5 atau kurang) atau sangat tinggi (di atas 30) dapat menyebabkan menstruasi tidak teratur, bila sangat kurus bisa membuat berhenti berovulasi sama sekali.

Obesitas juga dapat meningkatkan risiko komplikasi kehamilan seperti gestational diabetes, preeklamsia, cacat lahir dan lahir sesar.

Apabila berat badan Moms terlalu berlebih atau terlalu kurus, bicarakan dengan dokter untuk mendapatkan berat badan sehat.

Ubah pola makan sehat dan teratur untuk mendapatkan nutrisi cukup, berolahraga dan banyak minum air putih.

Penambahan atau kehilangan berat badan yang sedikit sebenarnya sudah cukup membuat tubuh siap untuk 'menampung' bayi, asalkan dilakukan dengan cara sehat.

Baca Juga: Banyak Bergaul Bentuk Sikap Baik dan Rasa Hormat Si Kecil, Yuk Dicoba Moms!