Siti Badriah Mengaku Ingin Punya Anak Kembar, Ternyata Ini Lo Moms Fakta Menarik Tentang Hamil Janin Ganda

By Puput Sarintiya, Sabtu, 12 Oktober 2019 | 16:00 WIB
Siti Badriah telat menstruasi (instagram.com/krisjianabah)

3. 40% anak kembar memiliki bahasa sendiri

Interaksi yang terjalin sejak di dalam rahim membentuk dasar ikatan seumur hidup dan tentu saja, ikatan khusus ini dapat menciptakan bahasa khusus yang hanya dipahami oleh Si Kembar.

Pada kenyataannya, sangat jarang anak kembar mengembangkan 'bahasa' yang asli.

Lebih umum, bahasa anak kembar terdiri dari satu pemodelan pola bicara yang tidak berkembang dari pasangan kembar mereka.

Baca Juga: Siti Badriah Diduga Hamil karena Tak Menstruasi Sebulan, Ternyata Ciri-Ciri Hamil Muda Tak Melulu Telat Datang Bulan Lho Moms, Ini Lainnya!

Ini kemudian menghasilkan kesalahan penggunaan tata bahasa oleh kedua saudara kembar yang kemudian dapat memberikan persepsi tentang 'bahasa rahasia'.

4. Si Kembar tumbuh secara berbeda

Walaupun mereka berada di dalam perut Moms secara bersamaan, tetapi mereka memiliki pertumbuhan yang berbeda lo, Moms.

Bahkan kembar identik sekalipun, mereka memiliki berat lahir yang berbeda-beda.

Oleh karena itu, ketika Si Kembar lahir tak jarang mereka memiliki berat badan dan tinggi badan yang berbeda ya, Moms.