Konsumsi Minuman Jahe Ternyata Mampu Tingkatkan Energi di Pagi Hari

By Aullia Rachma Puteri, Senin, 11 November 2019 | 21:15 WIB
Ilustrasi Jahe (Pixabay)

Nakita.id - Sarapan merupakan hal terpenting untuk tubuh, karena sarapan merupakan sumber energi.

Karena sarapan, merupakan salah satu sumber energi untuk memulai aktivitas di pagi hari.

Sarapan merupakan hal yang penting, agar aktivitas pagi Moms berenergi.

Dilansir dari Health Line, ternyata jahe merupakan bahan yang bagus diminum sebagai sarapan.

Baca Juga: Anak Hanya Mau Makan Makanan yang Disukainya? Begini Cara Mengatasinya

Dilansir dari Kompas.com, berikut 4 minuman jahe yang enak dan menyehatkan untuk sarapan.

1. Jahe dan kopi

Minuman kopi dan jahe bisa menjadi duet pelawan radikal bebas yang kuat, terutama karena kopi termasuk sumber antioksidan yang baik.

Manfaat lainnya adalah mengatasi masalah pencernaan di pagi hari.

Baca Juga: Seberapa Penting Konsumsi Makanan dengan Gizi Seimbang untuk Tubuh? Simak Penjelasannya, Moms!

Racikan minuman penambah semangat dan antioksidan ini bisa berupa satu sendok teh jahe bubuk ke dalam cangkir kopi.

2. Teh jahe

Teh jahe sudah sangat populer sebagai minuman penghangat untuk pagi hari.

Bukan cuma menenangkan perut yang sedang bermasalah, teh jahe juga mengandung vitamin C dan dapat mengurangi nyeri menstruasi.

Baca Juga: Sedang Program Hamil? Beberapa Makanan Ini Bisa Tingkatkan Kualitas Sperma Dads

3. Selai jahe

Di kulkas Moms mungkin ada beragam selai buah-buahan, tapi jarang orang menyimpan selai jahe.

Meski rasanya cukup tajam, selai jahe bisa menjadi teman makan biskuit atau roti yang enak.

Moms juga bisa menjadikan selai jahe sebagai variasi saat mengonsumsi pancakes atau waffle.

Baca Juga: Kehamilan Anak Pertama Syahnaz Dapat Anak Kembar, Makanan Ini Bisa Buat Moms Hamil Anak Kembar Meski Tak Punya Gen Kembar

4. Tambahkan jahe dalam smoothie

Bosan dengan campuran smoothie yang itu-itu saja?

Coba tambahkan jahe dalam smoothie atau protein shake Moms.

Manfaatnya bagi tubuh akan lebih berlipat ganda karena tambahan jahe dapat meningkatkan metabolisme hingga melawan bakteri.