Stimulasi Si Kecil agar Lebih Mandiri dengan Ajarkan Pekerjaan Rumah

By Maharani Kusuma Daruwati, Rabu, 13 Desember 2017 | 20:19 WIB
Stimulasi Si Kecil agar Lebih Mandiri dengan Ajarkan Pekerjaan Rumah (Instagram reisa Broto) ()

 

Nakita.idTumbuh kembang Si Kecil biasanya dapat dirangsang dengan diberikan stimulasi.

Hal ini bisa dilakukan Moms sejak Si Kecil masih bayi.

Stimulasi diberikan sesuai tahapan usia masing-masing Si Kecil, Moms.

Untuk usia balita biasanya distimulasi dengan mengenalkan berbagai hal yang membuatnya lebih mandiri.

Seperti dr. Reisa Broto Asmoro yang mengajarkan Si Kecil menjadi lebih mandiri dengan mengerjakan pekerjaan rumah.

Karena Ania, putri pertama Reisa sudah bersekolah maka tahapannya lebih pada kemandirian.

BACA JUGA Akibatnya Fatal, Dokter Reisa Broto: Jangan Menyepelekan Difteri!

"Usia dia (Ania) sekarang tahapannya udah harus bisa pakai baju sendiri, mau makan sendiri, pakai sepatu sendiri, dan sudah bisa menjelaskan beberapa hal," kata dokter cantik itu.

Selain diajarkan kemadirian dari sekolah, di rumah pun Reisa juga memberikan tambahan stimulasi.

Stimulasi yang diberikan Reisa yakni dengan memberikan kesempatan pada anak, untuk mengerjakan semuanya sendiri meski membutuhkan waktu lebih lama.

Reisa juga mengajak anaknya untuk lebih banyak ikut kegiatan sehari-hari di rumah seperti cuci piring sendiri dan juga potty training, Moms.

BACA JUGA Dr. Reisa Broto Asmoro : 'Gak Sadar Lagi Hamil, Tau-tau Udah 49 Hari.'