Bermain di Luar Rumah Jadi #FamilyQuality Ala Keluarga The Onsu, Manfaatnya Bukan Cuma untuk Keluarga Tapi Juga Untuk Si Kecil!

By Ratnaningtyas Winahyu, Sabtu, 8 Februari 2020 | 14:00 WIB
Meski sibuk, Ruben Onsu masih memikirkan #FamilyQuality bersama keluarga kecilnya (instagram.com/ruben_onsu)

Nakita.id – Di tengah jadwalnya yang padat, Ruben Onsu selalu meluangkan waktu bersama keluarga.

Tak melulu dengan liburan mewah, Ruben juga terkadang melakukan kegiatan #FamilyQuality yang murah meriah.

Salah satunya dengan mengajak ketiga anaknya bermain di luar rumah.

Seperti yang terlihat dalam unggahan di laman Instagram pribadinya, pria berusia 36 tahun ini tampak bermain skuter bersama Betrand Peto.

Baca Juga: Tak Hanya Menginspirasi, Nakita Siap Jawab Semua Kegalauan Moms Seputar Pregnancy dan Parenting Lewat N-spiration

Sementara itu, sang istri, Sarwendah, juga turut serta dengan menaiki sepeda bersama dua anak perempuannya, Thalia dan Thania.

Menariknya, meski kegiatan yang dilakukan amat sederhana, keluarga The Onsu ini pun terlihat begitu ceria bermain di luar rumah.

Ruben Onsu mengajak istri dan ketiga anaknya bermain sepeda dan skuter

Apabila Moms kebingungan mencari kegiatan yang dapat dilakukan bersama keluarga, bermain di luar seperti Ruben Onsu bisa menjadi salah satu pilihan.

Sebab, bermain di luar rumah bukan hanya mampu menciptakan #FamilyQuality, namun juga menyimpan banyak manfaat untuk Si Kecil.

Baca Juga: #FamilyQuality: Jadi Hari Andalan, Ternyata Ini Alasan Kenapa Akhir Pekan Kurang Efektif untuk Menghabiskan Waktu Bersama Anak