Fakta-fakta Terkait Riklona dan Tramadol yang Dikonsumsi Lucinta Luna, Benar Jadi Penyebab di Balik Perilaku 'Halu' Pacar Abash?

By Safira Dita, Rabu, 12 Februari 2020 | 17:12 WIB
Fakta-fakta terkait benzodiazepine dan tramandol, narkoba yang dikonsumsi Lucinta Luna yang kabarnya buat halusinasi. (Kolase Instagram @lucintaluna)

Sejumlah efek samping obat ini adalah penurunan kesadaran, depresi, pusing, gangguan koordinasi gerakan, kelelahan, kebingungan, hingga gangguan ingatan.

Dalam artikel yang dirilis oleh Drugs.com, mereka membenarkan bahwa obat-obatan jenis Benzo membuat orang mudah depresi dan cemas.

Benzodiazepin (Benzo) disebut sebatgai obat buatan manusia yang menyebabkan depresi ringan hingga berat pada saraf di dalam otak (sistem saraf pusat) dan sedasi (kantuk).

Kejang, kegelisahan, dan penyakit lain yang membutuhkan pengobatan benzodiazepine (benzo) mungkin disebabkan oleh aktivitas saraf yang berlebihan di otak.

Baca Juga: Sempat Ditahan dan Harus Direhabilitasi, Medina Zein Justru Kepergok Jalan-Jalan di Mall, Begini Penjelasannya

Obat-obatan jenis benzo bekerja dengan meningkatkan efek asam gamma-aminobutyric (GABA) di otak.

Asam gamma-aminobutyric adalah neurotransmitter, bahan kimia yang digunakan saraf untuk mengirim pesan satu sama lain.

Asam gamma-aminobutyric mengurangi aktivitas saraf di otak dan meningkatkan efek GABA dengan benzodiazepine, mengurangi aktivitas otak.

Obat yang termasuk dalam kategori benzo salah satunya adalah Xannax.

Baca Juga: Sempat Syok Dengar Dokter Lepas Tangan, Anisa Bahar Bocorkan Pesan Terakhir Ibunda Sebelum Meninggal Dunia Terkait Mendiang Ayahnya, Apa?