[Reportase] Salah Dosis Obat, Panas Tidak Turun Gangguan Lambung atau Hati Bisa Terjadi

By Fadhila Afifah, Minggu, 15 April 2018 | 17:07 WIB
Sebelum Memberikan obat demam, ketahui dosis dan efek samping (iStock)

Contoh petunjuk kandungan paracetamol dalam kemasan obat demam

Rumus dosisnya:

(X / Y) x B

X = Berat badan anak x 10 (untuk dosis minimal)

Y = Kandungan parasetamol dalam 5 ml atau dalam 1 sendok takar (120mg) tertera di kemasan obat (lihat lingkaran merah paling bawah)

B = Hitungan takaran (5 ml) yag terdapat dalam kemasan (lihat lingkaran merah paling atas)

Sebagai contoh, anak usia 1,5 tahun dengan berat badan 11 kg, dosis pasetamol sekali minum adalah:

BACA JUGA: Pernah Dipuji Awet Muda, Bagian Tubuh Yuni Shara Ini Dibilang Tua!

(11 x 10) / 120mg x 5ml = 4,58ml

Dosis 4,58 ml atau dibulatkan menjadi 5ml tersebut dapat diberikan 3-4 kali dalam 1x24 jam.

Perlu dicatat Moms, kandungan parsetamol juga hitungan takaran bisa berbeda pada tiap merek obat, walau sama-masa kandungannya parasetamol.

Maka dari itu untuk bisa menghitung dosis obat, Moms perlu melihat dua hal tersebut di kemasan obat demam parasetamol yang dimiliki.

Adapun untuk memberikan obat demam parasetamol sesuai dengan dosis yang kita hitung, Moms bisa menggunakan sendok takar atau pipet.

Jika dosis yang harus diberikan sebanyak 5ml menggunakan sendok obat.

BACA JUGA: Gemas! Potret Rafathar di Pengajian Jelang Pernikahan Syahnaz Jadi Sorotan