Waspada Bila 5 Hal Ini Terjadi, Bisa Jadi Tanda Tubuh Mulai Mengalami Penuaan!

By Maharani Kusuma Daruwati, Senin, 16 April 2018 | 07:34 WIB
Kenali tanda-tanda penuaan pada tubuh. (Pixabay)

Kerutan, kusam, dan kering merupakan gejala penuaan di area ini.

Belum lagi paparan sinar matahari yang tentunya akan mengenai punggung tangan hampir setiap saat kita beraktivitas di luar ruangan.

BACA JUGA: Tya Ariestya Tak Malu Ajak Si Kecil Bepergian Naik Transportasi Umum, Ini Manfaatnya Moms!

4. Rambut rontok

Berbicara tentang rambut dan penuaan, maka yang terbayang adalah uban.

Ya, berkurangnya pigmen pada rambut atau uban sering dikaitkan dengan penuaan.

Tetapi, uban juga dipengaruhi oleh genetik.

Maka, tak jarang seseorang yang masih muda dan segar memiliki beberapa lembar uban sementara beberapa orang paruh baya justru rambutnya masih berwarna hitam legam.

Namun, berbeda halnya dengan kerontokan rambut.

Kerontokan rambut erat kaitannya dengan hormon pada tubuh.

Penurunan hormon testosteron akan memicu kerontokan rambut yang cukup banyak dan berkelanjutan.

Penurunan hormon testosteron itu sendiri juga dikaitkan dengan laju penuaan tubuh, di mana semakin tua seseorang maka produksi hormon testosteronnya pun semakin berkurang.