Dokter Menjawab Perihal Penyebaran Virus Corona Jika Terjadi pada Moms yang Sedang Hamil, Benarkah Bisa Menular?

By Ela Aprilia Putriningtyas, Rabu, 18 Maret 2020 | 21:00 WIB
Ilustrasi hamil (Biancoblue)

Saat ini tidak ada bukti ilmiah bahwa virus corona dapat ditularkan dari ibu ke anak.

Moms yang sedang hamil tidak boleh terlalu khawatir, tetap menjaga kesehatan dan melakukan pemeriksaan kehamilan secara teratur seperti yang diarahkan oleh dokter. Seperti apa gejala yang dialami ibu hamil jika terinfeksi virus corona? Pada umumnya semua gejala-gejala yang ditimbulkan baik orang biasa dan ibu hamil sama saja. Wanita hamil juga akan mengalami demam, batuk dan sesak napas. Gejala-gejala ini dapat muncul 2 hingga 14 hari setelah paparan.

Baca Juga: Lakukan Social Distancing Untuk Cegah Penyebaran Virus Corona, Ini Tips Tetap Produktif dan Sehat Untuk Moms dan Dads yang Bekerja di Rumah Risiko terburuk dari virus corona atau nCoV dapat menyebabkan keguguran, kematian, atau bahkan kematian bagi ibu dan bayi. Apa yang harus dilakukan ibu hamil untuk mencegah nCoV? Selama kehamilan, kekebalan tubuh berkurang karena pola makan yang buruk, mual di pagi hari, kurang aktivitas fisik. Wanita hamil termasuk di antara mereka yang berisiko tinggi terhadap infeksi. Moms dapat mengambil langkah-langkah pencegahan untuk menjaga tubuh Moms tetap sehat. Moms bisa mencoba cara simple seperti sering mencuci tangan dengan sabun dan air selama setidaknya 30 detik.