Hari Air Sedunia 2020: Ajak Si Kecil Sayangi Air, Begini Cara Glory Oyong Ajarkan Sang Anak Berhemat Air

By Gabriela Stefani, Minggu, 22 Maret 2020 | 19:45 WIB
Peringati Hari Air Sedunia, ajarkan Si Kecil menghemat air (Freepik)

Nakita.id - Air merupakan salah satu kebutuhan hidup sehari-harinya.

Mirisnya, tanpa disadari kerap banyak air yang terbuang sementara di wilayah lain rasakan kekurangan.

Baca Juga: Ingin Cegah Virus Penyakit? Yuk, Cek 5 Produk Pilihan di Tokopedia

Untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dunia akan pentingnya air bersih dan pengelolaan sumber air, maka tiap 22 Maret ditentukan menjadi Hari Air Sedunia.

Moms bisa membangun kesadaran akan pentingnya air kepada Si Kecil sejak dini.

Baca Juga: Ingin Nyaman Bersantai di Rumah, Simak Tips ala Tokopedia Ini!

Tak perlu bingung, Moms bisa tiru cara Glory Oyong dalam mengajarkan Si Kecil berhemat air berikut ini.

Baca Juga: Hidup Bersih Bebas Penyakit, Lebih Praktis Bersama Tokopedia

1. Berhemat saat sikat gigi

Moms bisa memulai mengajarkan berhemat air saat Si Kecil menyikat gigi.

Glory Oyong kerap mengajarkan buah hatinya untuk mematikan air yang mengalir ketika tengah menyikat gigi.

Selain itu, Glory Oyong juga mengajarkan buah hatinya untuk menampung air untuk berkumur.

Baca Juga: 3 Cara Mantap Menghemat Air di Rumah. Mudah Banget Kok, Moms

Moms bisa menyiapkan gelas di meja wastafel tempat Si Kecil sikat gigi tiap harinya.

2. Berhemat saat mandi

Tak hanya sikat gigi, aktivitas mandi juga bisa menjadi momen untuk ajarkan Si Kecil menghemat air.

Apabila Si Kecil mandi menggunakan air pancuran, Moms bisa ajarkan ia untuk mematikan pancurannya sejenak ketika keramas atau sabunan.

Usai menyelesaikan keramas dan sabunan, barulah Si Kecil menyalakan lagi pancuran untuk membasuhnya.

Hal itu dilakukan agar air tidak terus mengalir sepanjang waktu mandi.

3. Berhemat saat bermain

Bermain air dan mandi bola merupakan kegiatan yang menyenangkan untuk Si Kecil.

Baca Juga: 3 Cara Mantap Menghemat Air di Rumah. Mudah Banget Kok, Moms

Bahkan kegiatan demikian dipercaya dapat mengasah kreatifitas Si Kecil.

Untuk menyiasatinya, Moms bisa ajak Si Kecil bermain air di tempat yang memang menyediakan air dalam jumlah besar seperti kolam berenang atau wahana bermain.

Hal itu dilakukan agar tidak terjadi pembuangan air secara percuma di rumah atau halaman belakang.

4. Berhemat dari air sisa

Tak hanya dari air yang mengalir, air sisa juga bisa dijadikan pelajaran untuk Si Kecil menghemat air.

Apabila Si Kecil kerap membantu Moms memasak, ajarkan ia untuk menampung air sisa cuci sayur atau beras.

Baca Juga: Jangan Larang Si Kecil Bermain Air Karena Manfaatnya Luar Biasa

Setelah ditampung, ajak Si Kecil untuk menyiramkan air tersebut ke tanaman di pekarangan rumah.

Dengan begitu air yang tidak terlalu kotor tersebut dapat dimanfaatkan lebih maksimal.

--- Halo, Moms and Dads! Apakah sedang bingung mencari kegiatan bersama si kecil selama di rumah? Yuk, kita mendongeng, berkreasi, menggambar dan mewarnai, bersama Si Kecil dengan berlangganan majalah Mombi dan majalah Bobo Junior! Tinggal klik https://www.gridstore.id.

Jadikan waktu di rumah sebagai #WaktuBerkualitas bersama keluarga ---