Sudah Bisa Rapid Test Virus Corona, Ini Daftar Jejaring Laboratorium di 34 Provinsi

By Cecilia Ardisty, Minggu, 22 Maret 2020 | 20:35 WIB
Ilustrasi wabah virus corona (freepik)

Nakita.id - Jika Moms mengikuti isu wabah virus corona, pasti tahu kalau pemerintah akan melakukan rapid test.

Nah terkait rapid test ini akhirnya pemerintah menetapkan jejaring laboratorium untuk masyarakat Indonesia.

Jejaring laboratorium tersebut tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Menteri Kesehatan (Menkes) Nomor HK.01.07/Menkes/214/2020.

Baca Juga: Ingin Cegah Virus Penyakit? Yuk, Cek 5 Produk Pilihan di Tokopedia

Dalam SK yang ditetapkan pada 13 Maret 2020 itu menjelaskan jejaring laboratorium terdiri atas laboratorium rujukan nasional pemeriksaan Covid-19 dan laboratorium pemeriksaan Covid-19.

SK Menkes ini sekaligus mencabut SK Menkes sebelumnya dengan nomor HK.01.07 /Menkes/ 182/2020 tentang Jejaring Laboratorium Pemeriksaan Coronavirus Disease 2019 (COVID- 19).

Dalam SK sebelumnya hanya ada 12 laboratorium yang ditunjuk sebagai Laboratorium pemeriksa Covid-19 beserta wilayah kerjanya.

Baca Juga: Ingin Nyaman Bersantai di Rumah, Simak Tips ala Tokopedia Ini!

Berikut ini daftar jejaring laboratorium berdasarkan Keputusan Menteri Kesehatan Nomor HK. 01.07/Menkes/214/2020 :

1. AcehBalai Besar Laboratorium Kesehatan JakartaBalai Litbangkes Aceh

2. Sumatera UtaraBalai Besar Laboratorium Kesehatan JakartaRumah Sakit Umum Pusat H. Adam Malik, MedanRumah Sakit Universitas Sumatera Utara

3. Sumatera SelatanBalai Besar Laboratorium Kesehatan PalembangRumah Sakit Umum Pusat Moh. Husein, Palembang

4. Sumatera BaratBalai Besar Laboratorium Kesehatan JakartaRumah Sakit Universitas Andalas, Padang

5. JambiBalai Besar Laboratorium Kesehatan PalembangRumah Sakit Raden Mattaher, Jambi

Baca Juga: Hidup Bersih Bebas Penyakit, Lebih Praktis Bersama Tokopedia

6. RiauBalai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit JakartaRumah Sakit Arifin Achmad, Pekanbaru

7. Kepulauan RiauBalai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit JakartaBalai Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit Batam

8. Bangka BelitungBalai Besar Laboratorium Kesehatan PalembangRumah Sakit Umum Daerah, Depati Hamzah, Pangkal Pinang

9. BengkuluBalai Besar Laboratorium Kesehatan Palembang

10. LampungBalai Besar Laboratorium Kesehatan Palembang

11. BantenBalai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit JakartaRumah Sakit Umum Daerah, Kabupaten Tangerang

12. DKI JakartaBalai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit JakartaLaboratorium Kesehatan Daerah DKI JakartaLembaga Biologi Molekuler EijkmanRumah Sakit Universitas IndonesiaRumah Sakit Umum.Pusat Nasional Dr. Cipto Mangunkusumo

13. Jawa BaratBalai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit JakartaLaboratorium Kesehatan Daerah, Propinsi Jawa BaratRumah Sakit Umum Pusat Hasan Sadikin, BandungRumah Sakit Universitas Padjadjaran, Bandung

14. Jawa TengahBalai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan danPengendalian Penyakit Daerah Istimewa YogyakartaBalai Besar Penelitian dan Pengembangan Vektor dan Reservoir Penyakit, SalatigaRumah Sakit Umum Pusat Dr. Kariadi, SemarangRumah Sakit Universitas Diponegoro, Semarang

15. DI YogjakartaBalai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit Daerah Istimewa YogyakartaRumah Sakit Umum Pusat Dr. SardjitoRumah Sakit Universitas Gajah Mada, Yogyakarta

Baca Juga: Tak Ada Angin Tak Ada Hujan, di Tengah Wabah Virus Corona Sarwendah Justru Singgung Tentang Kematian hingga Siapkan Ini untuk Buah Hatinya, Ada Apa?

16. Jawa TimurBalai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit SurabayaRumah Sakit Umum Daerah Dr. SoetomoRumah Sakit Universitas Airlangga, SurabayaRumah Sakit Universitas Brawijaya, Malang

17. Kalimatan BaratBalai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit JakartaLaboratorium Kesehatan Daerah Provinsi Kalimantan BaratRumah Sakit Universitas Tanjungpura, Pontianak

18. Kalimantan TengahBalai Besar Laboratorium Kesehatan Surabaya

19. Kalimantan SelatanBalai Besar Laboratorium Kesehatan SurabayaBalai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit Banjarbaru

20. Kalimantan TimurBalai Besar Laboratorium Kesehatan Surabaya

21. Kalimantan UtaraBalai Besar Laboratorium Kesehatan Surabaya

22. Sulawesi SelatanBalai Besar Laboratorium Kesehatan MakasarRumah Sakit Umum Pusat Dr. Wahidin Sudirohusodo, MakasarRumah Sakit Universitas Hasanudin, Makasar

23. Sulawesi BaratBalai Besar Laboratorium Kesehatan Makasar

24. Sulawesi TengahBalai Besar Laboratorium Kesehatan Makasar

25. Sulawesi TenggaraBalai Besar Laboratorium Kesehatan Makasar

26. GorontaloBalai Besar Laboratorium Kesehatan Makasar

Baca Juga: Suami Tantri Kotak Kembali Bawa Kabar Sedih, Arda Bagikan Foto Tangan Tersambung dengan Selang Infus

27. Sulawesi UtaraBalai Besar Laboratorium Kesehatan MakasarBalai Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit (BTKLPP), ManadoRumah Sakit Umum Pusat Prof R.D. Kandou, Menado

28. Maluku UtaraBalai Besar Laboratorium Kesehatan Jakarta

29. MalukuBalai Besar Laboratorium Kesehatan JakartaBalai Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit Ambon

30. BaliBalai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit SurabayaRumah Sakit Umum Pusat Sanglah, DenpasarRumah Sakit Universitas Udayana, Denpasar

31. Nusa Tenggara TimurBalai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit Surabaya

32. Nusa Tenggara BaratBarat Balai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit SurabayaRumah Sakit Umum Daerah Provinsi Nusa Tenggara Barat, Mataram

33. Papua BaratBalai Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Papua

34. PapuaBalai Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Papua

Artikel ini telah tayang di kompas.tv dengan judul "Kini Pemeriksaan Covid-19 Sudah Bisa di 34 Provinsi, Ini Daftar Jejaring Laboratoriumnya"