Nakita.id - Covid-19 jadi momok bagi dunia karena sangat mengerikan dan ganas.
Berawal dari Kota Wuhan, China, virus corona atau Covid-19 ini terus menyebar ke sejmlah negara.
Hampir seluruh dunia dikabarkan terpapar virus tersebut.
WHO sampai dibuat kalang kabut dan akhirnya menetapkan status virus corona ini menjadi penyakit global.
Semua negara kini sedang berusaha menumpas habis virus corona dari bumi.
Baca Juga: Hidup Bersih Bebas Penyakit, Lebih Praktis Bersama Tokopedia
Peneliti dan ahli berlomba-lomba menciptakan obat atau vaksin anticorona untuk menyelamatan bumi.
Titik terang selalu timbul dari peneliti-peneliti yang menyumbangkan jiwa raganya untuk mencari solusi agar virus corona lenyap dari bumi.
Kini, secercah harapan kembali datang dari negara Prancis.
Seorang peneliti berambut gondrong dan putih ini mengumumkan telah menemukan obat virus corona.
Kabar gembira ini tentu sangat membahagiakan dan membawa secercah harapan untuk umat manusia.